Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Deklarasi Bangkok 1993 (berbeda dengan Deklarasi Bangkok 1967) adalah sebuah deklarasi yang dihadiri oleh para menteri dan delegasi dari berbagai negara di Asia, sebagai bentuk komitmen negara-negara Asia kepada nilai-nilai Hak Asasi Manusia dan juga demokrasi di wilayah Asia.[1]
Hak asasi manusia |
---|
Kategorisasi |
Instrumen utama |
Instrumen regional |
Hari Hak Asasi Manusia |
Deklarasi Bangkok 1993 ini diadakan pada 29 Maret sampai 2 April 1993 di Bangkok, Thailand dengan berdasar pada Resolusi Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa No. 46/116 yang terbit pada 17 Desember 1991. Deklarasi ini dihadiri oleh hampir seluruh negara-negara di Asia, dari Iran sampai Mongolia, dan juga mengikutsertakan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang berkonsentrasi pada isu-isu Hak Asasi Manusia di kawasan Asia.[2][3]
Deklarasi ini juga sebagai salah satu langkah persiapan negara-negara Asia dalam menyambut Konferensi Dunia tentang Hak Asasi Manusia yang akan diadakan di Vienna, Austria pada Juni tahun yang sama. Menurut ahli hubungan internasional dari Universitas Columbia, Joanne Bauer, Deklarasi Bangkok 1993 dibuat untuk mengimbangi sekaligus menolak dominasi nilai-nilai Barat (terutama Amerika Serikat dan Eropa) dalam menerjemahkan Hak Asasi Manusia, jadi Deklarasi Bangkok 1993 adalah sebuah langkah negara-negara Asia untuk mengkonsepsikan sendiri Hak Asasi Manusia berdasarkan nilai-nilai Timur atau Asia.[3]
Menurut Miriam Budiardjo, Deklarasi Bangkok 1993 mempertegas berbagai konsep dan prinsip berdasarkan nilai-nilai Asia, antara lain:[4]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.