Loading AI tools
politikus Indonesia (lahir 1980) Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Rico Alviano, S.T. (lahir 16 Januari 1980 ) adalah pengusaha dan politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang menjabat sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) periode 2024–2029 untuk daerah pemilihan Sumatera Barat I. Dalam struktur partai, ia menjabat sebagai Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Provinsi Sumatera Barat periode 2021–2026. Sebelumnya ia menjabat sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Barat periode 2019–2024.
Rico Alviano | |
---|---|
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia | |
Mulai menjabat 1 Oktober 2024 | |
Grup parlemen | Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa |
Daerah pemilihan | Sumatera Barat I |
Mayoritas | 35.942 (2024) |
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sumatera Barat | |
Masa jabatan 28 Agustus 2019 – 28 Agustus 2024 | |
Daerah pemilihan | Sumatera Barat VI |
Mayoritas | 6.120 (2019) |
Informasi pribadi | |
Lahir | 16 Januari 1980 Jakarta, Indonesia |
Partai politik | PKB |
Suami/istri | Desni Seswinari |
Anak | 4 |
Almamater | Universitas Islam Sumatera Utara |
Profesi | Pengusaha, politikus |
Sunting kotak info • L • B |
Rico Alviano dilahirkan di Jakarta pada 16 Januari 1980 sebagai putra dari pasangan Bazar Latif Yulizar dan Yasry.[1] Ia mengenyam pendidikan di SD Negeri 15 Petang Jakarta (1991), SMP Persada Jakarta (1994),[1] dan SMK Negeri 2 Sawahlunto (1994–1997). Ia meraih gelar Sarjana Teknik dari Universitas Islam Sumatera Utara (2006–2011).[2]
Pada 2001 Rico memulai karier sebagai Manajer Operasional PT Bima Pratama Nusantara. Pada 2007, ia menjadi Direktur Utama PT Bara Anugrah Semesta. Pada 2011, ia menjadi Direktur Utama PT Bara Batu Ampar Prima hingga 2015. Pada 2014, ia menjadi Direktur Utama PT Pelangi Indah Cargo hingga 2018. Pada 2018, ia menjadi Komisaris PT Bara Sentra Energi.[1][3][4]
Rico menjadi kader PKB sejak 2008.[1] Pada 2011, Rico memulai karier politik sebagai Bendahara DPW PKB Provinsi Riau hingga 2013. Pada 2018, ia menjadi anggota Lembaga Pemenangan Pemilu PKB Provinsi Sumatera Barat.[2] Pada pemilihan umum 2019, ia terpilih sebagai Anggota DPRD Sumatera Barat periode 2019–2024 untuk daerah pemilihan Sumatera Barat VI dengan perolehan 6.120 suara.[5][6] Ia dilantik pada 28 Agustus 2019.[7] Pada 2021, ia diangkat sebagai Sekretaris DPW PKB Provinsi Sumatera Barat hingga 2026.[2]
Pada pemilihan umum 2024, Rico berhasil terpilih sebagai Anggota DPR-RI untuk daerah pemilihan Sumatera Barat I. Ia menjadi kader PKB pertama yang meraih kursi DPR-RI di provinsi itu. Ia berhasil memperoleh 35.942 suara.[8] Ia dilantik pada 1 Oktober 2024.[9]
Istri Rico, Desni Seswinari, maju sebagai calon wakil wali kota pada pemilihan umum Wali Kota Sawahlunto 2024 berpasangan dengan petahana Deri Asta.[10] Pasangan Rico–Desni memiliki empat orang putra, dua di antaranya adalah anak kembar.[1][4] Rico dan keluarga menetap di Dusun Tarusan, Kolok Mudiak, Barangin, Sawahlunto.[1]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.