Pulau Lantau
pulau di Tiongkok Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
pulau di Tiongkok Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Pulau Lantau (juga Pulau Lantao; Tionghoa: 大嶼山) adalah pulau terbesar di Hong Kong, yang terletak di mulut Sungai Mutiara. Secara administratif, kebanyakan wilayah Pulau Lantau adalah bagian dari Distrik Kepulauan di Hong Kong. Sebuah bagian timur laut yang kecil dari dari pulau tersebut terletak di Distrik Tsuen Wan.
Pulau Lantau | |||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Hanzi tradisional: | 大嶼山 | ||||||||||||
Hanzi sederhana: | 大屿山 | ||||||||||||
Makna harfiah: | "gunung pulau besar" | ||||||||||||
|
Aslinya adalah tempat desa-desa nelayan, pulau tersebut dikembangkan pada tahun-tahun terkini dengan pembuatan Kota Baru Tung Chung di pesisir barat lautnya dan penyelesaian beberapa proyek infrastruktur utama, yang meliputi Penghubung Lantau (1997), Bandar Udara Internasional Hong Kong (1998), Disneyland Hong Kong (2005) dan Ngong Ping 360 (2006).
Dengan luas tanah 14.716 kilometer persegi (5.682 sq mi), tempat tersebut adalah pulau terbesar di Hong Kong,[1] setidaknya dua kali lipat ukuran Pulau Hong Kong.
Pulau Lantau utamanya terdiri dari pegunungan. Puncak Lantau (934 meter (3.064 ft)) adalah titik tertinggi dari pulau tersebut.[1] Pundah tersebut adalah puncak tertinggi kedua di Hong Kong, setelah Tai Mo Shan, dan setidaknya dua kali lipat ketinggian Puncak Victoria. Gunung-gunung lainnya meliputi Puncak Matahari Terbenam (869 m), Lin Fa Shan (766 m), Nei Lak Shan (751 m) dan Yi Tung Shan (747 m).
Nama Pulau Lantau berdasarkan pada nama lokal lama Puncak Lantau (Hanzi sederhana: 烂头; Hanzi tradisional: 爛頭; Pinyin: Làntóu; harfiah: 'Rotten Head'). Nama Tionghoanya 大嶼山 terkadang diromanisasikan sabagai Tai Yu Shan. Dalam sejarah, pulau tersebut dikenal sebagai Tai Hai Shan (大奚山), Tai Kai Shan (大X山), Tai Yi Shan (大X山) dan Pulau Tuen Mun (屯門島).[2]
Dataran Tinggi Ngong Ping menampilkan Biara Po Lin dan restoran vegetariannya, serta patung Buddha Tian Tan (atau "Buddha Raksasa") perunggu setinggi 85-kaki (26 m), salah satu patung Buddha perunggu di luar ruangan yang sedang duduk terbesar di dunia. Para pejalan kaki dapat menempuh waktu dari Tung Chung menuju biara tersebut selama dua jam. Para pengunjung juga dapat menempuh waktu 25 menit melalui Ngong Ping 360 dari Tung Chung menuju Dataran Tinggi Ngong Ping.
Tai O adalah sebuah kota nelayan yang terletak di darat laut Pulau Lantau yang berusia lebih dari tiga abad. Para wisatawan pengunjungi Tai O karena beberapa rumah panggungnya (pang uk)
Lumba-lumba putih Tiongkok, yang sering disebut lumba-lumba merah jambu, dapat dilihat di lepas pesisir Lantau. Pada 2014, sebuah taman laut, Taman Laut Lantau Barat Daya, direncanakan untuk melindungi mereka.[3]
Banda Udara Hong Kong (HKG/HKIA) terletak di pulau Chek Lap Kok dan memulai pelayanan pada Juli 1998. Tempat tersebut terletak di lepas pesisir utara Lantau, dekat kota baru Tung Chung dan menghubungkan wilayah-wilayah perkotaan melalui Penghubung Lantau, yang terdiri dari Jembatan Kap Shui Mun, Viaduk Ma Wan, dan Jembatan Tsing Ma.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.