Loading AI tools
Pemilihan Umum Bupati Di Indonesia Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Pemilihan umum Bupati Jayawijaya 2018 (selanjutnya disebut Pilbup Jayawijaya 2018) merupakan pemilihan umum di Kabupaten Jayawijaya, Papua, Indonesia. Pemilihan ini digelar dalam rangka memilih Bupati dan Wakil Bupati Jayawijaya periode 2018-2023. Pilbup Jayawijaya 2018 hanya diikuti oleh satu pasangan calon, yaitu John Richard Banua-Marthin Yogobi. John Richard Banua adalah Wakil Bupati Jayawijaya petahana yang juga menjabat sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Jayawijaya, sedangkan Marthin Yogobi adalah seroang Pegawai Negeri Sipil yang menduduki jabatan terakhir sebagai Kepala Dinas Kesejahteraan Sosial dan Tenaga Kerja (Dinkessosnaker) Kabupaten Jayawijaya. Bupati petahana, John Wempi Wetipo, tidak dapat mencalonkan diri kembali karena telah menjabat selama dua periode. Hasil akhir Pilbup Jayawijaya 2018 adalah kemenangan telak pasangan calon John-Marthin yang berhasil meraih hingga 99,13% suara. Perolehan suara yang mendekati 100% tersebut menempatkan John-Marthin sebagai peraih suara dengan persentase tertinggi se-Indonesia.[1]
2013 2023 27 Juni 2018 | ||||||||||||||||||||
Kehadiran pemilih | 98,26% | |||||||||||||||||||
Kandidat | ||||||||||||||||||||
| ||||||||||||||||||||
Peta persebaran suara
Lokasi Kabupaten Jayawijaya di Provinsi Papua | ||||||||||||||||||||
|
Terdapat tiga pasangan bakal pasangan calon (bapaslon) yang mendaftar ke KPUD Jayawijaya selama masa pendaftaran dibuka (8-10 Januari 2018). KPUD Jayawijaya kemudian hanya menetapkan satu bapaslon sebagai pasangan calon (paslon) yang akan berlaga di Pilbup Jayawijaya 2018. Dua bapaslon dinyatakan gagal lantaran tidak memenuhi persyaratan. KPUD Jayawijaya kemudian membuka perpanjangan masa pendaftaran pada 19-21 Januari 2018, namun tidak ada bapaslon yang mendaftar. Berikut adalah bakal pasangan calon yang mendaftar ke KPUD Jayawijaya:[2][3][4]
Tanggal Pendaftaran | Nama Bakal Pasangan calon | Jalur Pendaftaran | Keterangan |
---|---|---|---|
8 Januari 2018 | Jimmy Asso-Lemban Kogoya | Partai Politik | Tidak Memenuhi Syarat (TMS) |
9 Januari 2018 | John Richard Banua-Marthin Yogobi | Partai Politik | Memenuhi Syarat (MS) |
10 Januari 2018 | Berto Paragaye-Ronny Elopere | Partai Politik | Tidak Memenuhi Syarat (TMS) |
Keputusan KPUD Jayawijaya yang hanya menetapkan satu paslon menuai kerusuhan yang didalangi oleh massa pendukung salah satu bapaslon yang dinyatakan tidak lolos. Kerusuhan tersebut diawali dengan tindakan pemalangan Kantor KPUD Jayawijaya yang kemudian berujung pada tindakan pengrusakan Kantor KPUD Jayawijaya, 7 mobil, 2 sepeda motor, dan juga menyebabkan 3 orang korban luka akibat terkena anak panah dan lemparan batu.[4][5][6]
KPUD Jayawijaya menggelar rapat pleno dalam rangka rekapitulasi akhir penghitungan suara Pilbup Jayawijaya 2018 pada 5 Juli 2018. Hasil akhir menunjukkan bahwa pasangan calon John-Marthin menang telak dengan raihan 99,13% suara. Berikut ini adalah rekapitulasi akhir Pilbup Jayawijaya 2018:[7][8][9]
Pilihan Pemilih | Jumlah Suara | Persentase |
---|---|---|
John Richard Banua-Marthin Yogobi | 260.012 | 99,13% |
Kolom Kosong | 2.271 | 0,87% |
Total Suara Sah | 262.283 | 99,44% |
Total Suara Tidak Sah | 1.467 | 0,56% |
Tingkat Partisipasi Pemilih | 263.750 | 98,26% |
Tingkat Ketidakhadiran Pemilih | 4.666 | 1,74% |
Jumlah Pemilih Terdaftar | 268.416 | 100% |
John Richard Banua dan Marthin Yogobi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Jayawijaya periode 2018-2023 oleh Gubernur Papua, Lukas Enembe. Pelantikan berlangsung pada 18 Desember 2018 di Gedung Aithousa, Wamena. Hadir dalam pelantikan tersebut Ketua PKK Papua, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Papua, Sekda dan seluruh Asisten Setda Jayawijaya, serta pimpinan OPD dan Forkopimda Jayawijaya[10][11][12][13]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.