Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri

Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas

Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (disingkat menjadi BSKJI) adalah unsur pendukung di lingkungan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia yang bertugas menyelenggarakan koordinasi, perumusan, penerapan, pemberlakuan, dan pengawasan standardisasi industri, optimalisasi pemanfaatan teknologi industri, penguatan industri hijau, dan penyusunan rekomendasi kebijakan jasa industri.

Fakta Singkat Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, Gambaran umum ...
Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri
Kementerian Perindustrian Republik Indonesia
Thumb
Gambaran umum
Dasar hukumPeraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2015
Susunan organisasi
Kepala Badan-
Situs web
http://www.kemenperin.go.id/
Tutup

Sejarah

Badan ini memulai sejarahnya pada tahun 2010 dengan nama Badan Pengkajian Kebijakan, lklim, dan Mutu lndustri (BPKIMI).[1] Pada tahun 2015, nama dari badan ini diubah menjadi Badan Penelitian dan Pengembangan Industri (BPPI).[2] Pada tahun 2021, pasca penyatuan aktivitas penelitian dan pengembangan dari tiap kementerian/lembaga ke dalam Badan Riset dan Inovasi Nasional, nama dari badan ini pun diubah menjadi seperti sekarang.[3]

Unit pelaksana teknis

Ringkasan
Perspektif

Selain memiliki Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Pencegahan Pencemaran Industri (BBSPJPPI) di Semarang, badan ini juga memiliki 23 unit Balai (Besar) Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri (B/BSPJI) yang tersebar di seantero Indonesia, yakni:[4]

Informasi lebih lanjut Nama, Lokasi ...
Nama Lokasi Wilayah kerja
BBSPJI Kimia, Farmasi, dan Kemasan Jakarta Timur Seluruh Indonesia
BBSPJI Agro Bogor
BBSPJI Keramik dan Mineral Nonlogam Bandung
BBSPJI Tekstil
BBSPJI Bahan dan Barang Teknik
BBSPJI Selulosa
BBSPJI Logam dan Mesin
BBSPJI Kulit, Karet, dan Plastik Yogyakarta
BBSPJI Kerajinan dan Batik
BBSPJI Hasil Perkebunan, Mineral Logam, dan Maritim Makassar
BSPJI Banda Aceh Aceh
BSPJI Medan Sumatera Utara
BSPJI Padang Sumatera Barat dan Jambi
BSPJI Pekanbaru Riau dan Kepulauan Riau
BSPJI Palembang Sumatera Selatan, Bengkulu, dan Bangka Belitung
BSPJI Bandar Lampung Lampung
BSPJI Jakarta Banten, Jawa Barat, dan DKI Jakarta
BSPJI Surabaya Bali, Nusa Tenggara, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Daerah Istimewa Yogyakarta
BSPJI Pontianak Kalimantan Barat
BSPJI Banjarbaru Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan
BSPJI Samarinda Kalimantan Utara dan Kalimantan Timur
BSPJI Manado Sulawesi dan Maluku Utara
BSPJI Ambon Papua dan Maluku
Tutup

Pranala luar

Referensi

Loading related searches...

Wikiwand - on

Seamless Wikipedia browsing. On steroids.