Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Suthida (bahasa Thai: สุทิดา, pengucapan [sùʔ.tʰíʔ.dāː] ⓘ; nama lahir Suthida Tidjai (bahasa Thai: สุทิดา ติดใจ); lahir 3 Juni 1978 )[1] adalah Permaisuri Raja Thailand sebagai istri keempat Vajiralongkorn.[2] Ia adalah orang awam pertama yang menjadi permaisuri.
Suthida | |
---|---|
Kebawah Duli Yang Maha Mulia Ratu Suthida Bajarasudha Bimollaksana | |
Permaisuri Raja Thailand | |
Periode | 1 Mei 2019 – sekarang |
Penobatan | 4 Mei 2019 |
Kelahiran | Suthida Tidjai 3 Juni 1978 Bangkok, Thailand |
Pasangan | Vajiralongkorn (Rama X) |
Wangsa | Mahidol (melalui perkawinan) (Dinasti Chakri) |
Ayah | Kam Tidjai |
Ibu | Jangheang Tidjai |
Agama | Buddha |
Suthida lahir pada 3 Juni 1978. Ia lulus dari Assumption University dengan gelar sarjana di bidang komunikasi pada tahun 2000.[3] Suthida adalah mantan pramugari Thai Airways.[4]
Suthida ditunjuk menjadi komandan kepala keamanan dan rumah tangga Pangeran Vajiralongkorn pada Agustus 2014. Suthida diberitakan memiliki hobungan romantis dengan pangeran mahkota setelah perceraian pangeran mahkota dengan Srirasmi Suwadee.[5][6][7][8][9] Pada Oktober 2016, media internasional melaporkan bahwa ia akan dijadikan seorang permaisuri raja, meskipun istana tidak pernah mengumumkan secara resmi hal ini.[10][11] Namanya sebagai pemegang gelar kebangsawanan akan diselaraskan dengan aturan penamaan istri pangeran Thailand.
Pada 13 Oktober 2017 ia dianugerahi Salib Agung (Kelas Pertama) Yang Termashyur Ordo Chula Chom Klao,[12] yang membuatnya memperoleh gelar kebangsawanan Than Phu Ying (bahasa Thai: ท่านผู้หญิง; RTGS: than phu ying). Ia adalah perempuan pertama yang memperoleh gelar ini sejak 2004 dan yang pertama pada masa takhta Raja Rama X.
Pada 1 Mei 2019, Suthida menjadi permaisuri raja[2][13] dan dinobatkan pada 4-6 Mei 2019 di Bangkok.[14] Registrasi pernikahan dilakukan di Amphorn Sathan Residential Hall di Bangkok, dengan Putri Sirindhorn dan Presiden Dewan Rahasia Prem Tinsulanonda sebagai saksi.[15]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.