Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Habasy al-Hasib atau lengkapnya Ahmad bin Abdullah Habasy al-Hasib Marwazi (766 - meninggal setelah 869 di Samarra, Irak[1]) adalah seorang astronom,[2] geografer, matematikawan dari Marw, Khorasan, Persia [3][4][5] yang untuk pertama kalinya menggambarkan rasio trigonometri: sinus, kosinus, tangen dan kotangen.
Dia berkembang serta mulai terkenal di Baghdad, dan meninggal dalam usia lebih dari seratus tahun. Dia bekerja di bawah kekhalifahan Abbasiyah al-Ma'mun dan al-Mu'tasim.
Dia membuat pengamatan dari tahun 825 hingga 835, dan menyusun tiga tabel astronomi: yang pertama masih dengan cara Hindu, yang kedua, disebut tabel 'diuji', adalah yang paling penting, kemungkinan identik dengan tabel "Ma'munik" atau bahasa "Arab" dan mungkin merupakan karya kolektif bersama para astronom al-Ma'mun, dan yang ketiga, disebut tabel Shah, lebih kecil.
Berhubungan dengan gerhana matahari tahun 829, Habasy memberi contoh pertama dari penentuan waktu berdasarkan ketinggian (dalam hal ini, matahari), sebuah metode yang umumnya diadopsi oleh para astronom Muslim.
Pada 830, ia tampaknya telah memperkenalkan gagasan "bayangan", umbra (versa), setara dengan tangen dalam trigonometri, dan ia menyusun tabel bayangan itu yang tampaknya merupakan karya paling awal dari jenisnya. Dia juga memperkenalkan kotangen, dan juga membuat tabel yang pertama kali untuk jenis itu.[6][7]
Al-Hasib melakukan berbagai pengamatan di observatorium Al-Syamsiyah, Baghdad dan menghitung sejumlah angka-angka untuk mengukur jarak, diameter, keliling lingkaran, jari-jari, dan sebagainya dalam bidang geografi dan astronomi. Dia menyusun hasilnya dalam kitab bertajuk The Book of Bodies and Distances, berikut ini berapa hasilnya seperti yang tercantum di dalam kitab tersebut:[8]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.