Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Mayor Jenderal (Purn) Pengiran Dato' Paduka Seri Aminan bin Pengiran Haji Mahmud (lahir 9 Juni 1968) adalah seorang bangsawan dan purnawirawan militer yang pernah menjabat sebagai Panglima Angkatan Bersenjata Diraja Brunei ke-10 dari 31 Januari 2018 hingga ia pensiun pada 1 September 2020. Sebelumnya, ia juga memegang jabatan sebagai Panglima Angkatan Darat Kerajaan Brunei (RBLF).[1]
Aminan Mahmud | |
---|---|
أمينن محمود | |
Panglima Angkatan Bersenjata Diraja Brunei ke-10 | |
Masa jabatan 31 Januari 2018 – 01 September 2020 | |
Penguasa monarki | Hassanal Bolkiah |
Informasi pribadi | |
Lahir | 09 Juni 1968 Brunei |
Suami/istri | Rasidah Brahim |
Almamater | Training Institute Royal Brunei Armed Forces Royal College of Defence Studies |
Karier militer | |
Pihak | Brunei |
Dinas/cabang | Angkatan Darat Brunei |
Masa dinas | 1985 - 2020 |
Pangkat | Mayor Jenderal |
Sunting kotak info • L • B |
Ia menikah dengan Rashidah binti Brahim. Dari pernikahannya ia mempunyai tiga orang putri.[1]
Pengiran Aminan mendaftar di Angkatan Bersenjata Kerajaan Brunei (RBAF) pada 9 Desember 1985 dengan nomor dinas 286.[2] Setelah menyelesaikan pelatihan perwira awal, ia lulus dari Lembaga Pelatihan Angkatan Bersenjata Kerajaan Brunei di Garnisun Penanjong sebagai Letnan Dua pada 20 Desember 1987. Ia kemudian mengikuti Kursus Kadet Perwira di Singapura. Selama masa dinasnya, ia diangkat ke beberapa posisi; yang meliputi: komandan peleton infanteri, instruktur teknis di Lembaga Pelatihan (TI RBAF), SO2 G1 Angkatan Bersenjata Kerajaan Brunei, SO2 dan asisten militer Komandan RBAF , dan perwira manajemen senior di Kantor Manajemen Strategi Kementerian Pertahanan (MINDEF). Dari tahun 2007 hingga 2009, ia menjadi ajudan Sultan Brunei, dan kemudian pada tahun 2010, ia menjadi direktur di Direktorat Perencanaan Strategis. Pada tanggal 7 Februari 2014, Aminan memulai tugasnya sebagai Wakil Komandan sementara Royal Brunei Land Force (RBLF). Pada tahun yang sama pada tanggal 1 Desember, ia menjadi komandan ke-9 RBLF.[1]
Pengiran Aminan dipromosikan menjadi brigadir jenderal pada 6 Februari 2015,[3] dan menjadi mayor jenderal setelah diangkat sebagai Panglima Angkatan Bersenjata Kerajaan Brunei pada 31 Januari 2018.[4] Pengiran Aminan pensiun dari angkatan bersenjata pada 1 September 2020. Jabatannya sebagai Panglima RBAF digantikan oleh Hamzah Sahat.[5]
Aminan memperoleh Diploma Nasional Teknik, dan Gelar Dasar Teknik di bidang Teknik Mesin pada tahun 1989 di Inggris, Kursus Manajemen Perwira Muda pada tahun 1994, Perwira Keamanan Unit pada tahun 1994, dan Perwira Intelijen Tempur pada tahun 1995 di Singapura , Sarjana Teknik pada tahun 1997 di Inggris, All Arms Tactics pada tahun 1999 di Malaysia , Kursus Komando dan Staf pada tahun 2000 di Singapura, Royal College of Defence Studies pada tahun 2010 di Inggris, dan Leaders in Development pada tahun 2012 di Amerika Serikat.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.