Tramadol
senyawa kimia Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Tramadol, atau nama komersialnya Ultram,[1] adalah pengobatan nyeri opioid yang digunakan untuk mengatasi nyeri sedang hingga cukup parah.[4] Jika digunakan oral, obat biasanya akan bekerja dalam satu jam. Obat ini sering dikombinasikan dengan parasetamol untuk meningkatkan efikasi dari tramadol.
![]() | Artikel ini memberikan informasi dasar tentang topik kesehatan. |
![]() | |
---|---|
Nama sistematis (IUPAC) | |
2-[(dimetilamino)metil]-1-(3-metoksifenil)sikloheksan-1-ol | |
Data klinis | |
Nama dagang | Forgesic, Ralivia, Sincronik, Ultram, Zephanal, Zytram, dll[1] |
AHFS/Drugs.com | monograph |
MedlinePlus | a695011 |
Data lisensi | US Daily Med:pranala |
Kat. kehamilan | C(AU) |
Status hukum | Harus dengan resep dokter (S4) (AU) Schedule I (CA) ? (UK) Schedule IV (US) ℞ Preskripsi saja |
Rute | Oral, intravena, intramuskular, rektal |
Data farmakokinetik | |
Bioavailabilitas | 68% (oral),[2] 77% (rektal), 100% (IM)[3] |
Ikatan protein | 20%[4] |
Metabolisme | Demetilasi dan glukuronidasi yang dimediasi hati melalui CYP2D6 & CYP3A4[3][5] |
Waktu paruh | 6,3 ± 1,4 jam[5] |
Ekskresi | Urin (95%)[6] |
Pengenal | |
Nomor CAS | 27203-92-5 |
Kode ATC | N02AX02 N02AJ13 |
PubChem | CID 33741 |
DrugBank | DB00193 |
ChemSpider | 31105 |
UNII | 39J1LGJ30J |
KEGG | D08623 |
ChEBI | CHEBI:9648 |
ChEMBL | CHEMBL1066 |
Data kimia | |
Rumus | C16H25NO2 |
| |
Data fisik | |
Titik lebur | 180–181 °C (356–358 °F) |

Efek samping
Tramadol bisa menyebabkan risiko sindrom serotonin, berkurangnya rasa awas, dan kecanduan. Efek samping lainnya adalah sembelit, gatal, dan mual. Dosis bisa diubah jika diresepkan kepada penderita masalah ginjal atau hati. Obat ini tidak disarankan untuk pasien yang memiliki risiko bunuh diri.
Kematian akibat overdosis tramadol banyak dilaporkan di Irlandia Utara, mayoritas karena melibatkan obat lain, termasuk juga alkohol. Overdosis tramadol bisa terlihat dari depresi, kecanduan, dan kejang. Nalokson hanya membalikkan efek racun dari tramadol sebagian, dan bisa jadi malah meningkatkan risiko kejang.
Penyalahgunaan
Obat ini sering disalahgunakan sebagai obat penenang. Karena sangat mudah di beli dan tanpa anjuran dokter, pecandu obat ini akan mengkonsumsi lebih dari 50MG perhari.
Referensi
Wikiwand - on
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.