Loading AI tools
sekolah menengah atas di Kota Jakarta Selatan, Jakarta Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
SMA Negeri 70 Jakarta adalah sekolah menengah atas negeri di Jakarta. Terletak di Jalan Bulungan Blok C Nomor 1, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, DKI Jakarta. Saat ini, SMA Negeri 70 Jakarta telah berganti status dari RSBI (Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional) menjadi Sekolah Mandiri SSN (Sekolah Standar Nasional).
SMA Negeri 70 Jakarta | |
---|---|
Informasi | |
Didirikan | 5 Oktober 1981 |
Jenis | Negeri |
Akreditasi | A |
Nomor Pokok Sekolah Nasional | 20102570 |
Kepala Sekolah | Dr. Ratna Budiarti, M.Biomed. |
Jumlah kelas | 10 kelas setiap tingkat + 3 kelas program internasional dan 3 kelas program Akselerasi |
Jurusan atau peminatan | MIA dan IIS |
Rentang kelas | X-A-X-J, XI-A-XI-J, XII-A-XII-J |
Kurikulum | Merdeka belajar |
Jumlah siswa | 1141 siswa (2010-11) |
Status | Sekolah Standar Nasional |
NEM terendah | 9.00 (Jalur Umum IPA 2014) ; 8.74 (Jalur Umum IPS 2014) |
NEM tertinggi | 9.60 (Jalur Umum IPA 2014) ; 9.34 (Jalur Umum IPS 2014) |
Nilai masuk rata-rata | 9.18 (Jalur Umum IPA 2014) ; 8.88 (Jalur Umum IPS 2014) |
Alamat | |
Lokasi | Jl. Bulungan Blok C/1, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Indonesia |
Tel./Faks. | (021) 7222667 (021) 7221343 |
Situs web | www |
Surel | humas@sman70-jkt.sch.id |
Moto |
Sejarah SMA 6, 9 dan 11 Jakarta. Pada tahun 1952 atas pelopor dari Bapak Martodipuro dibantu oleh tokoh-tokoh masyarakat setempat di Kebayoran Baru berdirilah suatu Sekolah Menengah Umum Tingkat Atas (SMA) tepatnya pada tanggal 1 Agustus 1952, sekolah ini mendapat status "negeri" yang kemudian disebut dengan SMA Negeri II ABC dan Bapak Sunarto Elifes sebagai kepala sekolah pertama. Pada tahun pelajaran 1955/1956, yaitu pada masa kepala sekolah Bapak Zainuddin (1956-1958) SMA ini berganti nama dengan SMA Negeri VI ABC. Tahun 1958-1960 Bapak Hasim Harahap menjadi kepala sekolah. bersamaan dengan itu sekolah membuka filial yang menamakan dirinya SMA Negeri 9 (1960).
Pertama SMA VI, adanya di pojok Bulungan (sekarang Gelanggang Remaja Jaksel) ; sore nya SMA IX, saat gedung di perbaru'i, SMA VI ke gedung sekarang, SMA IX ke sebagian gedung SMA 70 (bagian yg ber sebelahan dengan Gedung kejaksaan) sisanya adalah SMA XI, SMA IX sebelum pindah bergabung sama SD PSKD pada sore hari (depan SMA 70 saat ini)
Pada tanggal 30 April 1960 Bapak J. Basiran (1960-1962) menjadi kepala sekolah sampai dengan tahun 1962 pada masa ini sebuah filial dibuka lagi yaitu SMA Negeri 11 (1962).
SMA Negeri 70 Jakarta adalah gabungan dua SMA Negeri bertetangga, yaitu SMA Negeri IX dan SMA Negeri XI yang masing-masing berdiri tahun 1960 dan 1962. Mengingat kedua sekolah yang bertetangga ini sering terlibat tawuran, maka kedua sekolah ini digabung pada 5 Oktober 1981, yang selanjutnya diperingati sebagai hari ulang tahun SMA Negeri 70 Jakarta. Pada saat penggabungan, SMA Negeri 70 Jakarta memiliki 91 kelas yang terdiri dari 4.806 orang siswa, 183 orang guru, 75 orang karyawan, dan 11 orang wakil kepala sekolah.[1]
Catatan: Termasuk alumni SMA Negeri IX Jakarta dan SMA Negeri XI Jakarta sebelum penggabungan. Nama diurutkan berdasarkan abjad.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.