Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Rubén Baraja Vegas (lahir 11 Juli 1975 ) adalah seorang mantan pemain sepak bola asal Spanyol.
Informasi pribadi | |||
---|---|---|---|
Nama lengkap | Rubén Baraja Vegas | ||
Tanggal lahir | 11 Juli 1975 | ||
Tempat lahir | Valladolid, Spanyol | ||
Tinggi | 1,80 m (5 ft 11 in) | ||
Posisi bermain | Gelandang | ||
Karier senior* | |||
Tahun | Tim | Tampil | (Gol) |
1993–1995 | Valladolid B | ||
1993–1996 | Valladolid | 41 | (2) |
1996–1999 | Atlético B | 79 | (20) |
1999–2000 | Atlético Madrid | 34 | (4) |
2000–2010 | Valencia | 262 | (41) |
Total | 416 | (67) | |
Tim nasional | |||
1993 | Spanyol U18 | 3 | (1) |
2000–2005 | Spanyol | 43 | (7) |
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik |
Dalam 17 tahun perjalanan karier sebagai pemain sepak bola, ia dikenal sebagai seorang gelandang serba bisa dengan kemampuan bertahan dan menyerang yang sama baik serta ditunjang kemampuan memberikan umpan akurat dan mencetak gol.[1] Baraja menghabiskan sebagian besar karier profesionalnya dengan klub Valencia. Sejak bergabung dengan klub tersebut pada tahun 2000,[2] ia menjadi salah satu pemain kunci saat meraih lima gelar juara terutama dua gelar juara La Liga. Baraja juga pernah bermain untuk Real Valladolid dan Atlético Madrid. Ia pernah menjadi salah satu pelatih dalam staff kepelatihan Atlético Madrid saat dipimpin manajer Gregorio Manzano.[3]
Baraja pernah memperkuat timnas Spanyol dari tahun 2000 hingga 2005. Ia merupakan anggota skuat Spanyol pada putaran final Piala Dunia FIFA 2002 dan Euro 2004.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.