Loading AI tools
perkakas tangan yang digunakan untuk menjepit benda terlalu kecil yang susah dipegang dan digenggam dengan jari manusia Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Pinset atau cunam (serapan dari bahasa Belanda: pincet) adalah perkakas tangan yang digunakan untuk menjepit benda terlalu kecil yang susah dipegang dan digenggam dengan jari manusia. Pinset berbentuk penjepit kecil yang umumnya digerakkan oleh ibu jari dan telunjuk. Benda ini kemungkinan besar ditiru dari pencapit yang digunakan untuk mengambil atau menahan benda panas.[1]
Kata "pinset" merupakan serapan dari bahasa Belanda: pincet (pelafalan dalam bahasa Belanda: [pɪnˈsɛt]),[2] yang juga diserap dari bahasa Prancis: pincette (berarti "penjepit").[3]
Pinset terawal diketahui telah digunakan di Sumeria dan Mesir Prasejarah. Ada gambar seorang perajin Mesir memegang panci panas di atas pemanggang dengan alat berbentuk busur ganda. Pinset berjenis dua bilah logam yang disatukan umumnya digunakan di Mesopotamia yang bertujuan menangkap kutu.[1] Selama Zaman Perunggu Akhir, pusat pembuatan pinset terawal diketahui terdapat di Kerma (kini Sudan).[4]
Pinset menggunakan dua tuas jenis ketiga yang dihubungkan pada satu ujung tetap (titik tumpu setiap tuas), dengan penjepit di ujung lainnya. Saat digunakan, pinset biasanya dipegang dengan satu tangan dalam genggaman pena antara ibu jari dan jari telunjuk (kadang-kadang juga jari tengah), dengan ujung atas bertumpu pada otot antara ibu jari dan jari telunjuk. Ketegangan pegas menahan ujung pegangan terpisah sampai tekanan jari diterapkan. Ini memberikan cubitan yang diperpanjang dan memungkinkan pengguna untuk dengan mudah menggenggam, menggerakkan, dan dengan cepat melepaskan benda kecil atau halus dengan tekanan yang berubah-ubah.[5]
Biasanya pinset digunakan untuk mencabut uban atau helai rambut. Kegunaan umum lainnya untuk pinset adalah sebagai alat untuk menggerakkan benda-benda kecil, termasuk misalnya bagian perangkat elektronik yang kecil seperti serabut kabel atau dioda. Pengumpul prangko menggunakan suatu pinset khusus untuk memungut prangko, meskipun dapat diambil dengan jari kosong, tetapi berpeluang besar lecet ketika dipegang langsung.[6].
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.