Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Org-mode (ditulis juga: Org mode;[1] /ˈɔːrɡ moʊd/) adalah mode penyuntingan dokumen, pemformatan, dan pengorganisasian yang dirancang untuk membuat catatan, perencanaan, dan kepenulisan dalam perangkat lunak bebas penyunting teks Emacs. Nama ini digunakan juga untuk menyebut berkas teks biasa ("file org") yang menyertakan markah sederhana untuk menunjukkan tingkat hierarki (seperti garis besar esai, daftar topik dengan subtopik, kode komputer bersarang, dll.), dan sebuah editor dengan fungsi yang dapat membaca markah dan memanipulasi elemen hierarki (memperluas/menyembunyikan elemen, memindahkan elemen, memeriksa daftar item yang harus dilakukan, dll.).
Org-mode | |||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Tipe | major mode (en) , GNU ELPA package (en) , paket GNU dan perangkat lunak bebas | ||||||||||||
Versi pertama | 2003 | ||||||||||||
Versi stabil | |||||||||||||
Genre | Manajemen informasi pribadi, Penyimpan catatan, pengurai (outlining), Penulisan pemrograman | ||||||||||||
Lisensi | GPL | ||||||||||||
Bagian dari | GNU Emacs, Proyek GNU dan GNU ELPA (en) | ||||||||||||
| |||||||||||||
| |||||||||||||
| |||||||||||||
Org-mode dibuat oleh Carsten Dominik pada tahun 2003, pada mulanya digunakan untuk mengorganisir hidup dan pekerjaanya sendiri,[2] dan sejak rilis pertama banyak pengguna dan pengembang lainnya berkontribusi pada paket perangkat lunak bebas ini.[3] Emacs memuat Org-mode[4] sebagai mode utama secara default. Bastien Guerry adalah pengelola saat ini, bekerja sama dengan komunitas pengembangan sumber terbuka.[5] Sejak sukses di Emacs, beberapa sistem lain juga mulai menyediakan fungsi untuk bekerja dengan berkas org.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.