Loading AI tools
pemeran asal India Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Mohanlal Viswanathan Nair (kelahiran 21 Mei 1960)[2] yang lebih dikenal sebagai Mohanlal adalah seorang pemeran, produser film dan penyanyi okasional India yang lebih dikenal karena karyanya dalam film-film Malayalam. Kritikus-kritikus film, tokoh-tokoh sezamannya, dan pakar lainnya menganggapnya sebagai salah satu aktor terhandal dalam sinema India untuk kemampuan akting alami dan menjiwainya.[3][4][5][6][7] DIanggap sebagai sebuah ikon kebudayaan,[8] ia memegang status idola matinee dalam budaya populer Kerala.[9]
Mohanlal | |
---|---|
Lahir | Mohanlal Viswanathan Nair 21 May 1960 (usia 64) Elanthoor, Pathanamthitta, Kerala, India |
Tempat tinggal | Thevara, Kochi, Kerala[1] |
Kebangsaan | India |
Almamater | Kolese Mahatma Gandhi, Trivandrum (B.Com.) Sekolah Model, Trivandrum |
Pekerjaan | Pemeran, produser, distributor, penyanyi playback, penghibur, theatre actor |
Tahun aktif | 1978–sekarang |
Gelar | Padma Shri (2001) Letnan kolonel kehormatan(2009) Doktor Tata Bahasa Kehormatan (2010) Sabuk hitam kehormatan dalam bidang Taekwondo (2012) |
Suami/istri | Suchithra Balaji (1988–sekarang) |
Anak | Pranav Mohanlal Vismaya Mohanlal |
Kerabat | K. Balaji (mertua) Suresh Balaji (saudara ipar) |
Penghargaan | Penghargaan Film Nasional: Aktor Terbaik (1991, 99) Penghargaan Juri Khusus – Aktor (1989) Produser dari Film Terbaik (1999) Penghargaan Negara Bagian Kerala: Aktor Terbaik (1986, 91, 95, 99, 2005, 07) Penghargaan Juri Khusus (1988) Produser untuk Film Terbaik Kedua (1991,95) Penghargaan Filmfare Selatan: Penghargaan Filmfare untuk Aktor Terbaik(1986, 88, 93, 94, 95, 99, 2005, 07) Penghargaan Juri Khusus (2009) |
Situs web | www |
Penghargaan | |
|
Mohanlal membuat debut aktingnya dalam Thiranottam (1978), namun film tersebut baru ditayangkan setelah 25 tahun karena masalah penyensoran.[10] Film pertamanya yang ditayangkan adalah Manjil Virinja Pookkal (1980) di mana ia berakting sebagai antagonis. Ia menjadi superstar dengan keberhasilan komersial dari Rajavinte Makan (1986) yang dianggap sebagai kultus klasik dalam genre film aksi.[11][12] Dalam kariernya yang berjalan selama lebih dari tiga dekade, Mohanlal telah berakting dalam lebih dari 300 film Malayalam dalam berbagai genre. Mohanlal juga berakting dalam film-film Bollywood, Tamil, Telugu dan Kannada. Di antara film-film tersebut, peran paling terkenalnya adalah dalam Iruvar (1997), yang disutradarai oleh Mani Ratnam, dan Company (2002), yang disutradarai oleh Ram Gopal Varma.[13][14]
Mohanlal Viswanathan Nair lahir pada 21 Mei 1960 di desa Elanthoor, distrik Pathanamthitta, Kerala, sebagai anak bungsu dari Viswanathan Nair, seorang mantan birokrat dan sekretaris hukum pada Pemerintah Kerala, dan Santhakumari. Ia dibesarkan di Mudavanmugal, Poojappura, Thiruvananthapuram. Mohanlal belajar di Sekolah Model, Thiruvananthapuram, dan lulus dengan gelar Sarjana Komersial dari Kolese Mahatma Gandhi di Thiruvananthapuram.[15][16] Mohanlal meraih Penghargaan Aktor Terbaik pertamanya ketika ia kelas enam untuk sebuah permainan panggung yang berjudul Computer Boy di mana ia berperan sebagai orang yang berusia sembilan puluh tahun.[17]
Pada 1977–78, ia menjadi juara lomba gulat negara bagian Kerala.[18]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.