Loading AI tools
film India oleh Karan Johar Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Kuch Kuch Hota Hai (bahasa Indonesia: Sesuatu Telah Terjadi), juga dikenal sebagai KKHH, adalah sebuah film drama percintaan berbahasa Hindi India 1998. Film tersebut ditulis dan disutradarai oleh Karan Johar, dan dibintangi oleh Shah Rukh Khan dan Kajol dalam peran utama, Rani Mukerji dalam peran pendukung, dan Salman Khan tampil dalam penampilan kameo ekstended. Sana Saeed, yang tampil dalam peran pendukung, memulai debut aktingnya dengan film tersebut.
Kuch Kuch Hota Hai | |
---|---|
Sutradara | Karan Johar |
Produser | Yash Johar |
Ditulis oleh | Karan Johar |
Skenario | Karan Johar |
Cerita | Karan Johar |
Pemeran | Shah Rukh Khan Kajol Rani Mukerji Salman Khan Sana Saeed |
Penata musik | Jatin-Lalit |
Sinematografer | Santosh Thundiyil |
Penyunting | Sanjay Sankla |
Perusahaan produksi | |
Distributor | Yash Raj Films |
Tanggal rilis |
|
Durasi | 185 menit[1] |
Negara | India |
Bahasa | Hindi |
Anggaran | ₹140 juta[2] |
Pendapatan kotor | per. ₹1.07 miliar[3] |
Difilmkan di India, Mauritius, dan Skotlandia, film ini menandai debut dari sutradara Johar. Salah satu tujuan dari film ini adalah untuk menetapkan level baru dari gaya sinema Hindi. Kuch Kuch Hota Hai menerima banyak ulasan positif dari para kritikus, dengan pujian khusus diarahkan pada penampilan Kajol. Film ini sangat sukses di India dan di luar negeri, menjadikannya sebagai film India terlaris tahun itu dan film India terlaris ketiga pada tahun itu setelah Hum Aapke Hain Koun..! (1994) di nomor 1 dan Dilwale Dulhania Le Jayenge (1995), juga dibintangi Shahrukh Khan dan Kajol, di nomor 2. Di luar India, film ini adalah film Hindi terlaris yang pernah ada hingga rekornya dipecahkan oleh film Johar berikutnya yang berjudul Kabhi Khushi Kabhie Gham... (2001).
Film ini mendapatkan banyak penghargaan, termasuk Penghargaan Film Nasional untuk Hiburan yang Ditampilkan pada Film Populer Terbaik[4] dan penghargaan untuk kategori "Film Terbaik" di Penghargaan Filmfare, Penghargaan Zee Cine, Screen Awards, dan Penghargaan Film Bollywood. Film ini meraih 8 Penghargaan Filmfare dan merupakan salah satu dari 5 film: Guide (1965), Dilwale Dulhania Le Jayenge (1995), Devdas (2002), dan Black (2005), yang memenangkan 4 penghargaan utama: Aktor Terbaik, Aktris Terbaik, Film Terbaik, dan Sutradara Terbaik.[5]
Kuch Kuch Hota Hai | ||||
---|---|---|---|---|
Album lagu tema karya Jatin-Lalit | ||||
Dirilis | 13 Agustus 1998[6] | |||
Direkam | 1997–1998 | |||
Genre | Soundtrack film fitur | |||
Durasi | 42:59 | |||
Label | Sony Music Entertainment India Pvt. Ltd | |||
Produser | Jatin–Lalit | |||
Kronologi Jatin-Lalit | ||||
|
No. | Judul | Penyanyi | Durasi |
---|---|---|---|
1. | "Kuch Kuch Hota Hai" | Udit Narayan, Alka Yagnik | 4:56 |
2. | "Koi Mil Gaya" | Kavita Krishnamurthy, Udit Narayan, Alka Yagnik | 7:16 |
3. | "Saajanji Ghar Aaye" | Kavita Krishnamurthy, Kumar Sanu, Alka Yagnik, | 7:14 |
4. | "Kuch Kuch Hota Hai (Sedih)" | Alka Yagnik | 1:26 |
5. | "Yeh Ladka Hai Deewana" | Udit Narayan, Alka Yagnik | 6:36 |
6. | "Tujhe Yaad Naa Meri Aayee" | Alka Yagnik, Manpreet Akhtar, Udit Narayan | 7:03 |
7. | "Raghupati Raghav" | Alka Yagnik, Shankar Mahadevan | 2:05 |
8. | "Ladki Badi Anjaani Hai" | Kumar Sanu, Alka Yagnik | 6:23 |
Durasi total: | 42:59 |
Film ini menghasilkan keuntungan sebesar ₹80,12 crore (US$11 juta) di India dan $6.3 juta (₹26.61 crore) di negara-negara lain. Dengan jumlah pendapatan sebesar ₹1,06 milyar (US$15 juta) dan anggaran sebesar ₹10 crore (US$1,4 juta), film ini menjadi film India ketiga yang menghasilkan keuntungan sebesar ₹1 milyar (US$14 juta) di seluruh dunia, setelah Hum Aapke Hain Koun..! dan Dilwale Dulhania Le Jayenge.[7] Pada minggu pertama, film ini menghasilkan ₹15,13 crore (US$2,1 juta) di seluruh dunia.[3] Film ini merupakan film Bollywood terlaris pada tahun 1998 di seluruh dunia. Film ini juga menjadi film India terlaris ketiga setelah Hum Aapke Hain Koun..! dan Dilwale Dulhania Le Jayenge.[8][9][lower-alpha 1]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.