Koios

Titan kecerdasan dan utara Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas

Koios

Koios (bahasa Yunani: Κοῖος) dalam mitologi Yunani adalah salah satu Titan anak dari Uranus dan Gaia.[1][2][3] Koios merupakan Titan kecerdasan dan pikiran yang ingin tahu. Namanya bermakna "pertanyaan" atau "bertanya". Koios tercatat sebagai suami dari Foibe dan ayah dari Leto[4][5] dan Asteria.[6][7] Seperti kebanyakan Titan yang lain, tidak banyak cerita terkait dengan Koios. Namun keturunan Koios merupakan dewa-dewa penting.[8] Apollo dan Artemis adalah anak-anak Leto, dengan demikian mereka adalah cucu Koios.

Fakta Singkat Titan kecerdasan dan utara, Pasangan ...
Koios
Titan kecerdasan dan utara
PasanganFoibe
Orang tuaUranus dan Gaia
SaudaraOkeanos, Hiperion, Kronos, Krios, Iapetos, Thetis, Theia, Foibe, Rea, Mnemosine, Themis, para Kiklops, dan para Hekatonkhires
AnakLeto dan Asteria
Padanan dalam mitologi RomawiPolus
Tutup
Informasi lebih lanjut Titan, 12 Titan ...
Tutup

Dia bersama tiga Titan lainnya ikut memegangi Uranus ketika Kronos mengebiri alat kelamin Uranus. Koios melambangkan satu dari empat pilar dunia. Nama lain dari Koios, yakni Polos ("dari kurub utara"), mengindikasikan bawa dia melambangkan pilar utara. Sementara tiga pilar lainnya adalah Hiperion, Krios, dan Iapetos.

Koios berperan sebagai dewa poros surga, yang menjadi pusat perputaran langit dan bintang. Dia juga kemungkinan adalah dewa orakel surga, seperti juga istrinya Foibe, yang merupakan dewi orakel bumi, dan cucu mereka, Apollo, juga menjadi dewa yang menguasai orakel.

Dalam Titanomakhia dia memihak para Titan sehingga akhinya Koios dikurung oleh Zeus di Tartaros.

Padanannya dalam mitologi Romawi adalah Polus,[9] yang juga jarang diceritakan dalam mitologi Romawi.[10][11]

Catatan kaki

Pranala luar

Loading related searches...

Wikiwand - on

Seamless Wikipedia browsing. On steroids.