Remove ads
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Fabrik Santo Petrus adalah sebuah tarekat Gereja Katolik Roma yang bertugas untuk melakukan konservasi dan penaungan Basilika Santo Petrus dan menjaga nilai kekudusannya dan penataan para pengunjungnya. Meskipun bukan bagian dari Kuria Roma, konstitusi apostolik tahun 1988 Pastor bonus mengakuinya "sangat berasosiasi dengan Takhta Suci."[1]
Jumlah pekerja di Fabrik Santo Petrus sebanyak 150 orang. Mereka mengerjakan segala macam pekerjaan yang berkaitan dengan perawatan dan perbaikan Basilika Santo Petrus. Ada yang khusus bekerja sebagai penghilang debu pada hiasan dekorasi dan ada pula yang bekerja sebagai pengganti genteng-genteng di atap. Beberapa pekerja juga melakukan tugas ganda. Pada jadwal pertama mereka menjadi petugas kebersihan yang menyedot debu dan menyapu lantai. Pada jadwal kedua, mereka menjadi petugas keamanan tingkat rendah.[2]
Beberapa pekerja di Fabrik Santo Petrus dikhusukan untuk bekerja dalam memperbaiki atap kubah Basilika Santo Petrus bagian luar.[3] Ada pula yang khusus bekerja sebagai teknisi listrik dan teknisi bangunan.[4]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.