Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Dinasti Ketiga dari Mesir Kuno adalah dinasti pertama dari Kerajaan Lama. Dinasti lain dari Kerajaan Lama meliputi dinasti keempat, kelima, dan keenam. Ibu kota pada periode Kerajaan Lama terletak di Memphis.
Daftar Dinasti |
Periode Pra-Dinasti |
Periode Proto-Dinasti |
Periode Dinasti Awal |
ke-1 ke-2 |
Kerajaan Lama |
ke-3 ke-4 ke-5 ke-6 |
Periode Menengah Pertama |
ke-7 ke-8 ke-9 ke-10 |
ke-11 (hanya Thebes) |
Kerajaan Pertengahan |
ke-11 (seluruh Mesir) |
ke-12 ke-13 ke-14 |
Periode Menengah Kedua |
ke-15 ke-16 ke-17 |
Kerajaan Baru |
ke-18 ke-19 ke-20 |
Periode Menengah Ketiga |
ke-21 ke-22 ke-23 |
ke-24 ke-25 |
Periode Akhir |
ke-26 |
ke-27 (Periode Persia Pertama) |
ke-28 ke-29 ke-30 |
ke-31 (Periode Persia Kedua) |
Periode Yunani-Romawi |
Alexander Agung |
Dinasti Ptolemaik |
Mesir Romawi |
Serbuan Arab |
Setelah tahun-tahun terakhir Dinasti Kedua yang bergejolak, termasuk saat terjadinya perang sipil, Mesir berada di bawah kekuasaan Djoser dan ini menandai awal Dinasti Ketiga.[1] Baik Daftar Raja Turin maupun Daftar Raja Abydos menyebutkan ada lima raja dalam dinasti ini,[2] sementara Prasasti Saqqara hanya mencatat empat.
Bukti arkeologi menunjukkan bahwa Khasekhemwy, penguasa terakhir Dinasti Kedua, digantikan oleh Djoser, yang biasanya dibuktikan dengan nama Horus-nya Netjerikhet. Pengganti Djoser adalah Sekhemkhet yang memiliki nama nebty Djoserti. Raja terakhir dinasti ini adalah Huni. Terdapat tiga nama Horus yang dikenal dari raja-raja Dinasti Ketiga, yaitu: Sanakht, Khaba, dan kemungkinan Qahedjet. Salah satu dari tiga nama ini terlewati oleh nama nebty Nebka.[2]
Menentukan masa Dinasti Ketiga cukup sulit. Shaw memperkirakan antara 2686 hingga 2613 SM.[3] Daftar Raja Turin memberikan kesan bahwa Dinasti Ketiga berlangsung selama 75 tahun. Baines dan Malek menempatkan Dinasti Ketiga dalam rentang waktu 2650–2575 SM,[2] sementara Dodson dan Hilton memperkirakan antara 2584–2520 SM. Hal ini tidak umum karena estimasi-estimasi ini memiliki perbedaan lebih dari satu abad.[1]
Manetho menyebut Necherophes sebagai raja pertama dari dinasti ketiga, sedangkan daftar Raja Turin menyebutkan Nebka (juga disebut Sanakhte). Banyak ahli sejarah Mesir Kuno saat ini percaya bahwa Djoser merupakan raja pertama dari dinasti ini, berdasarkan pada Papirus Westcar yang mendaftarkan beberapa raja yang pernah berkuasa sebelum Khufu (dinasti keempat) yang menyebutkan bahwa Nebka terletak di antara Djoser dan Huni, dan bukan sebelum Djoser. Yang lebih penting, segel bertuliskan nama Djoser ditemukan di pintu masuk makam Khasekhemwy di Abydos, yang menunjukkan bahwa Djoser, bukan Sanakhte, yang memakamkan dan menggantukan raja ini. Daftar Raja Turin menuliskan nama Djoser dengan tinta merah, yang menandakan penghargaan mengenai betapa pentingnya raja ini dalam sejarah kebudayaan Mesir Kuno. Dalam beberapa hal, Djoser adalah raja yang cukup terkenal dari dinasti ini, dengan memerintahkan viziernya, Imhotep untuk membangun piramida pertama, Piramida Bertingkat (Piramida Djoser).
Beberapa pihak percaya bahwa Imhotep hidup dalam masa pemerintahan raja Huni. Sedikit yang diketahui mengenai Sekhemkhet. Bagaimanapun, dipercaya bahwa Khaba kemungkinan membangun Piramida Berlapis di Zawyet el'Aryan.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.