Loading AI tools
bagian dari rumpun bahasa Indo-Eropa Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Bahasa Yunani Arkadiasiprus, juga disebut sebagai bahasa Yunani Akhaia Selatan, adalah suatu ragam bahasa Yunani Kuno yang pernah dituturkan di Arkadia di Peloponnesos bagian tengah dan di Siprus kuno. Ragam ini mirip dengan ragam yang pernah dituturkan di Peradaban Mikenai yang memiliki bukti tertulis pada prasasti-prasasti Linear B, sehingga diduga dialek ini diturunkan dari ragam Mikenai.
Bahasa Yunani Arkadiasiprus | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Wilayah | Arkadia dan Siprus kuno | ||||||||
Era | k. 1200 – 300 SM | ||||||||
| |||||||||
Alfabet Yunani Aksara Siprus | |||||||||
Kode bahasa | |||||||||
ISO 639-3 | – | ||||||||
LINGUIST List | grc-arc | ||||||||
Glottolog | arca1234 [1] | ||||||||
| |||||||||
Lokasi penuturan | |||||||||
Penyebaran dialek-dialek Yunani Kuno di Yunani pada zaman klasik.[4]
| |||||||||
Portal Bahasa | |||||||||
Di Siprus, ragam ini ditulis hanya menggunakan aksara silabis Siprus. Catatan dialek ini yang paling lengkap dan bertahan ditulis pada Prasasti Idalion,[5] sumber sastra yang penting tentang kosakata berasal dari leksikon ahli tata bahasa bernama Hesikhios.
Proto-Arkadiasiprus (sekitar 1200 SM) sangat diduga dituturkan oleh penduduk Akhaia di Peloponnesos sebelum kedatangan bangsa Doria, sehingga ragam bahasa ini juga dikenal sebagai Akhaia Selatan. Isoglosa dialek di Arkadia dan Siprus kuno membuktikan bahwa suku Akhaia pernah menetap di Siprus. Seperti yang dilaporkan oleh Pausanias:
Agapenor, putra dari Ankaios, putra dari Likourgos, yang menjadi raja setelah Ekhemos, memimpin penduduk Arkadia ke Troya. Setelah penangkapan Troya, badai yang melanda orang-orang Yunani dalam perjalanan pulang mereka membawa Agapenor dan armada Arkadia ke Siprus, sehingga Agapenor menjadi pendiri Pafos, dan membangun tempat perlindungan Afrodit di Palaipafos (Pafos kuno).[6]
Pembentukan terjadi sebelum 1100 SM. Dengan kedatangan bangsa Doria di Peloponnesos, sebagian penduduk pindah ke Siprus, dan sisanya terbatas di pegunungan Arkadia.
Menurut John T Hooker, penjelasan yang lebih baik untuk gambaran umum ilmu linguistik sejarah adalah:
bahwa pada Zaman Perunggu, pada saat perluasan besar Mikenai, dialek tingkat keseragaman yang tinggi diucapkan baik di Siprus maupun di Peloponnesos tetapi pada beberapa zaman berikutnya penutur bahasa Yunani Barat mengganggu Peloponnesos dan menduduki daerah pesisir, tetapi tidak membuat terobosan yang penting ke Arkadia.[7]
Setelah runtuhnya Peradaban Mikenai, ragam bahasa ini mulai berakhir, dan kemudian dialek di Siprus berkembang sangat berbeda dengan dialek di Arkadia. Dialek di Siprus ditulis sampai abad ke-3 SM menggunakan aksara silabis Siprus.[8][9]
Tsan adalah huruf yang hanya digunakan di Arcadia sampai sekitar abad ke-6 SM. Ragam Arkadiasiprus banyak mempertahankan fitur linguistik Mikenai, yang awalnya hilang di Attika dan Ionia, seperti bunyi /w/ (wau).
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.