Angelus-Rosedale Cemetery
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Angelus-Rosedale Cemetery adalah sebuah tempat pemakaman di Los Angeles di 1831 West Washington Boulevard di distrik Pico-Union, barat daya Downtown.
Angelus-Rosedale Cemetery tempat pemakaman | ||||
---|---|---|---|---|
Tempat | ||||
Negara berdaulat | Amerika Serikat | |||
Negara bagian di Amerika Serikat | California (mul) | |||
County of California (en) | Kontas Los Angeles | |||
Charter city (en) | Los Angeles | |||
Negara | Amerika Serikat | |||
Lain-lain | ||||
Situs web | Laman resmi |
Tempat tersebut didirikan sebagai Rosedale Cemetery pada 1884,[1] saat Los Angeles masih merupakan kota kecil dengan sekitar 28,000 orang,[2] di lahan seluas 65 ekar (260.000 m2) yang terbentang dari Washington sampai Venice Boulevard (saat itu 16th Street) antara Normandie Avenue dan Walton dan Catalina Street, dan sering kali dipakai oleh para politikus California, terutama mantan Wali kota Los Angeles. Orang-orang yang diistirahatkan disana meliputi para pionir dan anggota keluarga utama yang memiliki tempat istimewa di lembaga-lembaga dan negara bagian Los Angeles.
Rosedale adalah pemakaman pertama di Los Angeles yang terbuka bagi semua ras dan kalangan, dan merupakan tempat pertama yang mengadopsi konsep kesepakatan rancangan baru yang disebut pemakaman desa, dimana lahan yang mengelilingi tempat makam dihiasi pohon, semak, bunga, pemandangan alam dan karya seni monumental dekoratif dan indah. Selain struktur yang lebih tradisional, kepala batu dan mausoleum, pemakaman tersebut juga memiliki beberapa struktur piramida.[3] Pada 1887, krematorium kedua di Amerika Serikat dibuka di Rosedale Cemetery.[4] Tempat tersebut juga merupakan krematorium pertama di barat Pegunungan Rocky.[5] Kremasi awal diadakan pada 16 Juni, saat jasad Mrs. Olive A. Bird (c. 1845–1886), istri dokter berpengaruh O.B. Bird, diabukan. Pada 1913, terdapat 2,392 kremasi yang diadakan di Rosedale. 1605 S. Catalina Street di sebelah makam tersebut adalah fasilitas kremasi lainnya, observatorium berkubah bernama Chapel of the Pines Crematory.
Pada 1993, Rosedale dipindahkan oleh Angelus Funeral Home ke Crenshaw Boulevard dan berganti nama menjadi Angelus-Rosedale Cemetery.[3]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.