Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Almoez Ali Zainalabiddin Abdullah (bahasa Arab: المعز علي زين العابدين عبد الله; lahir 19 Agustus 1996 ) adalah seorang pemain sepak bola asal Qatar yang bermain untuk klub Liga Bintang Qatar Al-Duhail dan tim nasional Qatar. Dia berposisi sebagai penyerang. Dia merupakan salah satu anggota tim nasional Qatar yang meraih juara Piala Asia AFC 2019. Dia memegang rekor gol terbanyak dalam sebuah turnamen Piala Asia AFC, mencetak 9 gol pada edisi 2019.[4]
Ali bersama Qatar pada 2019 | |||
Informasi pribadi | |||
---|---|---|---|
Nama lengkap | Almoez Ali Zainalabiddin Abdullah[1] | ||
Tanggal lahir | 19 Agustus 1996 | ||
Tempat lahir | Khartoum, Sudan[2] | ||
Tinggi | 1,84 m (6 ft 1⁄2 in)[3] | ||
Posisi bermain | Penyerang | ||
Informasi klub | |||
Klub saat ini | Al-Duhail | ||
Nomor | 11 | ||
Karier junior | |||
2003–2006 | Al-Mesaimeer | ||
2006–2013 | Aspire Academy | ||
2013–2014 | Lekhwiya | ||
2014–2015 | Eupen | ||
Karier senior* | |||
Tahun | Tim | Tampil | (Gol) |
2015–2016 | LASK Linz | 7 | (1) |
2016 | Cultural Leonesa | 10 | (1) |
2016– | Al-Duhail | 141 | (46) |
Tim nasional‡ | |||
2014–2015 | Qatar U-20 | 9 | (3) |
2016–2018 | Qatar U-23 | 7 | (6) |
2016– | Qatar | 99 | (47) |
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 20 Januari 2024 ‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 10 Februari 2024 |
Almoez Ali lahir di Sudan dan pindah ke Qatar saat masih anak-anak.[5][6] Dia mulai bermain untuk Al-Mesaimeer saat berusia 7 tahun, lalu pindah ke Aspire Academy dan bermain untuk tim remaja Lekhwiya.[7][8] Dia juga menjadi anggota tim muda dari klub Belgia Eupen pada tahun 2015.[9]
Pada Juli 2015, Ali bergabung dengan klub asal Austria LASK Linz.[10] Satu-satunya penampilannya untuk tim ini terjadi pada 27 November 2015 menghadapi Floridsdorfer.[11] Pada Januari 2016, dia meninggalkan tim tersebut dan bergabung dengan Cultural Leonesa yang bermain di liga kasta ketiga Spanyol, Segunda División B.[12] Pada 3 April 2016, dia mencetak gol pertamanya untuk Cultural Leonesa dalam kemenangan 1–0 menghadapi Arandina,[13] gol itu menjadikan dirinya sebagai pemain asal Qatar pertama yang mencetak gol di liga Spanyol.[14]
Ali kembali bergabung dengan tim masa mudanya Lekhwiya SC pada musim 2016–2017. Dia mencetak gol pertamanya untuk tim ini pada 27 September 2016 dalam sebuah kemenangan 5–4 menghadapi Muaither.[15] Pada musim berikutnya, Almoez Ali menjadi bagian dari tim yang baru dibentuk Al-Duhail, hasil dari merger antara Lekhwiya dengan El Jaish.[16]
Almoez Ali secara tidak resmi melakoni debutnya untuk tim nasional senior dalam sebuah pertandingan persahabatan menghadapi Bahrain pada Desember 2013. Pertandingan ini tidak diakui oleh FIFA.[17]
Pada 8 Agustus 2016, Almoez Ali membuat debut resminya untuk tim nasional senior sebagai pemain pengganti dalam kemenangan 2–1 menghadapi Irak.[18] Dia menjadi pencetak gol terbanyak dalam Kejuaraan AFC U-23 2018 dengan mencetak enam gol.[19]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.