Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Acanthaceae atau Suku Jeruju-jerujuan adalah salah satu famili anggota tumbuhan berbunga. Menurut Sistem klasifikasi APG II suku ini termasuk dalam ordo Lamiales.
Acanthaceae | |
---|---|
Bunga Odontonema cuspidatum yang tumbuh di atas Lembah Makiki | |
Klasifikasi ilmiah | |
Kerajaan: | Plantae |
Klad: | Tracheophyta |
Klad: | Angiospermae |
Klad: | Eudikotil |
Klad: | Asterid |
Ordo: | Lamiales |
Famili: | Acanthaceae |
Genera | |
lihat teks. |
Kebanyak genus dari Acanthaceae adalah herba[1], daunnya tunggal dengan sistolit, berhadapan atau berkarang, dan tanpa daun penumpu. Bunga terkadang tunggal/berpasangan, tumbuh dari ketiak daun, dan ada pula yang tumbuh membentuk bulir dan tandan. Bunganya berkelamin 2, setangkupnya tunggal. Kelopak bunganya terbagi dan dekat dengan pangkalnya. Ada yang berlekuk, dan berjumlah 4-5 buah. Mahkota bunganya kebanyakan berdaun 5, berbibir 2 atau 1 dengan tabung yang panjang. Benang sarinya 4, panjangnya 2 cm, sering memiliki staminodia 1-3. Bakal buah menumpang, beruang dua, kebanyakan dengan 2-8 bakal biji tiap ruang. Tangkai putik 1, bentuknya benang; kepala putik kebanyakan memiliki 2 taju.[2]
Buah kotak membuka menurut ruang. Biji sering terdapat pada pertumbuhan bentuk kait dari tali pusat.[2]. Biji tanpa endosperm, sering menempel pada tembuni dengan perantaraan badan-badan berbentuk kait, dan memiliki lembaga besar[3]
Acanthaceae jarang ada yang memiliki cyanogenic (syanogenik), ada pula yang tidak. Ada pula yang memiliki alkaloid, ada pula yang tidak. Zat-zat iridoid (iridoid) (dalam subfamilia Acanthoideae dan Ruellioideae.). Arthroquinones (Artraquinon) ditemukan di genus Barleria; yang berasal dari asam shikimat. Verbascosida ditemukan pada 5 genus. Proanthocyanidin tidak ditemukan.[4] Flavonol ada, tetapi jarang, tetapi ada pula yang tidak mengandung zat itu; Saat ada, kaempferol dan quercetin dalam bentuk jejak. Asam elagat ditemukan di 8 spesies, dan 7 genus. Saponin/sapogenin ada, tetapi ada pula yang jarang. Tidak didapati akumulasi aluminium. Fisiologi zat C3 tercatat di genus Adhatoda, Barleria, Beleropone, Fittonia, Graptophyllum, Justicia, Lepidogathis. Sementara itu, C4 didapati di Blepharis.[4]
Salah satu spesies dari Acanthaceae, yakni Thunbergia, memiliki 90-100 spesies.[2] Ada 246 genus dalam Acanthaceae menurut Germplasm Resources Information Network (GRIN).
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.