Loading AI tools
genus tumbuh-tumbuhan Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Oenothera disebut juga tanaman sembulau malam (evening primrose), titis rawi (Sundrops) adalah genus dari sekitar 125 spesies tumbuhan tahunan. Oenothera merupakan genus contoh bagi keluarga Onagraceae. Tanaman ini asli dari Amerika.
Oenothera | |
---|---|
Oenothera erythrosepala | |
Klasifikasi ilmiah | |
Kerajaan: | |
Klad: | Tracheophyta |
Klad: | Angiospermae |
Klad: | Eudikotil |
Klad: | Rosid |
Ordo: | |
Famili: | |
Genus: | Oenothera |
Spesies | |
Sekitar 125, termasuk: |
Tanaman ini masuk genus Onagra, yang dari sinilah nama keluarga Onagraceae berasal. Onagra—berarti "makanan onager (sejenis keledai)"—pertama kali digunakan pada tahun 1587 dalam ilmu botani dan dalam Gardeners Dictionary: Abridged tahun 1754 oleh Philip Miller. Nama modernnya Oenothera—pertama kali digunakan oleh Carl Linnaeus dalam bukunya Systema Naturæ—juga memiliki nama terkait keledai, yang berarti "penangkap keledai". Dalam bahasa Yunani oeno berarti "keledai", sementara thera berarti "menangkap, memerangkap, memburu". Dipercaya bahwa nama itu berasal dari racunnya yang biasa digunakan untuk memerangkap keledai dan hewan lain. Pada tahun 1860, William Baird menduga bahwa oeno dapat diterjemahkan sebagai "anggur" dalam bahasa Yunani.
Tanaman ini dipercaya efektif menyembuhkan batuk asma, gangguan saluran cerna, pertusis, dan sebagai penghilang nyeri.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.