Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Jong Tae-Se (romanisasi yang digunakan oleh FIFA; hangul: 정대세; hanja: 鄭大世; juga disebut sebagai Chong Tese (鄭大世; チョン・テセ , Chon Tese) di Jepang dan Jerman; lahir 2 Maret 1984 ) adalah seorang pesepak bola Korea Utara yang saat ini bermain untuk Shimizu S-Pulse.[1] Ia adalah anggota dari tim nasional Korea Utara. Ia diberi julukan "the People's Rooney" oleh pers Inggris.[2]
Jong Tae-Se pada pertandingan Korea Utara melawan Brazil pada Piala Dunia FIFA 2010 di Stadion Taman Ellis. | |||
Informasi pribadi | |||
---|---|---|---|
Nama lengkap |
Jong Tae-Se (Korea Utara) Chong Te Se(Korea Selatan) Chong Tese(Jepang) | ||
Tanggal lahir | 2 Maret 1984 | ||
Tempat lahir | Nagoya, Prefektur Aichi, Jepang | ||
Tinggi | 1,81 m (5 ft 11+1⁄2 in) | ||
Posisi bermain | Penyerang | ||
Informasi klub | |||
Klub saat ini | Suwon Samsung Bluewings | ||
Nomor | 14 | ||
Karier junior | |||
1997–1999 | Sekolah Menengah Korea Toshun | ||
1999–2002 | Sekolah Tinggi Korea Aichi | ||
2002–2005 | Universitas Korea (Jepang) | ||
Karier senior* | |||
Tahun | Tim | Tampil | (Gol) |
2006–2010 | Kawasaki Frontale | 112 | (46) |
2010–2012 | VfL Bochum | 39 | (14) |
2012–2013 | 1. FC Köln | 10 | (0) |
2013– | Suwon Samsung Bluewings | 72 | (23) |
2015– | Shimizu S-Pulse | 104 | (45) |
Tim nasional‡ | |||
2006–2011 | Korea Utara | 33 | (15) |
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 12:25, 9 April 2014 (UTC) ‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 15 November 2011 |
nama Korea | |
Josŏn-gŭl | 정대세 |
---|---|
Hanja | 鄭大世 |
Alih Aksara | Jeong Dae-se |
McCune–Reischauer | Chŏng Tae-se |
Jong lahir di Nagoya, Jepang dari orang tua Korea yang tinggal di Jepang. Meskipun beberapa laporan menyatakan bahwa orang tua Jong dan Jong sendiri memiliki kewarganegaraan Korea Selatan, Jong mengatakan bahwa ia bukanlah orang Korea Selatan, tetapi Korea Utara karena keluarganya mengidentifikasi diri mereka sebagai orang Korea Utara.[3] Ibunya memasukkannya ke sebuah sekolah swasta di Jepang yang dijalankan oleh Chongryon, sebuah kelompok yang memiliki hubungan dengan Korea Utara[4] – dimana ia memulai sepak bola di klub sekolah dasar tersebut. Ia kemudian masuk Universitas Korea, sebuah universitas swasta Tokyo yang juga didirikan oleh Chongryon.[4]
Chongryon, kedutaan besar de facto Korea Utara di Jepang, memberikan paspor Korea Utara untuknya.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.