Jembatan Sungai Yangtze Tianxingzhou
jembatan di Tiongkok Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
jembatan di Tiongkok Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Jembatan Sungai Yangtze Tianxingzhou (Hanzi: 武汉天兴洲长江大桥) adalah gabungan jalan raya dan jembatan rel melintasi Sungai Yangtze di kota Wuhan, ibu kota Provinsi Hubei Tiongkok.
Jembatan Tianxingzhou 武汉天兴洲长江大桥 | |
---|---|
Koordinat | 30.656889°N 114.404969°E |
Moda transportasi | 6 lajur Jalan Lingkar Ketiga Wuhan 2 jalur Kereta kecepatan tinggi Wuhan-Guangzhou 2 jalur Kereta Hefei-Wuhan |
Melintasi | Sungai Yangtze |
Lokal | Wuhan, Hubei, Tiongkok |
Karakteristik | |
Desain | Jembatan kabel pancang |
Panjang total | 4,657 meter (15,28 ft) |
Tinggi | 190 meter (620 ft) |
Bentang terpanjang | 504 meter (1.654 ft) |
Sejarah | |
Mulai dibangun | 2004 |
Biaya konstruksi | CN¥ 11 miliar |
Dibuka | 26 Desember 2009 |
Lokasi | |
Koordinat: 30°39′35″N 114°24′35″E |
Jembatan ini melintasi Yangtze di bagian timur laut kota, beberapa kilometer sebelah hilir dari Jembatan Sungai Yangtze Wuhan Kedua. Namanya diambil dari Pulau Tianxing (天兴洲, Tianxingzhou) yang berada di bawah jembatan. Dibangun dengan biaya CN¥ 11 miliar, jembatan gantung kabel sepanjang 4.657 meter ini dibuka pada 26 Desember 2009,[1] hampir bersamaan dengan pembukaan Stasiun Kereta Wuhan. Dengan rentang utama 504 m, menjadikannya sebagai jembatan kabel pancang gabungan jalan dengan rel terpanjang di dunia.[2]
Pada 2012, setidaknya sudah ada setengah lusin jembatan yang melintasi Sungai Yangtze di Wuhan, serta jalur kereta bawah tanah melalui terowongan di bawah sungai.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.