Aeronautical Information Publication adalah buku yang dipublikasi oleh/berada di bawah kewenangan pemerintah yang berisi informasi aktual yang diperlukan bagi navigasi penerbangan.[1] Publikasi AIP bertujuan agar tersedianya informasi yang cukup, akurat, terkini dan tepat waktu yang diperlukan untuk keteraturan dan efisiensi penerbangan. Dalam penerbangan internasional.[2] Aeronautical Information Publication (atau AIP) didefinisikan oleh Organisasi Penerbangan Sipil Internasional sebagai publikasi yang dikeluarkan oleh otoritas kenegaraan melalui otoritas penerbangan sipil dan informasi aeronautika yang mengandung informasi penting bagi navigasi penerbangan. Buku ini disusun menjadi sebuah acuan yang berisi rincian yang mendalam tentang peraturan, prosedur dan informasi lainnya yang berkaitan dengan pesawat udara yang terbang di atau dari negara tertentu yang terkait dengan negara yang melalukan publikasi buku AIP. Pada umumnya buku iini diterbitkan oleh atau atas nama pemerintah masing-masing yang menangani penerbangan sipil. Sebelum lepas landas, setiap pilot harus membaca buku AIP atau informasi penerbangan lainnya agar dapat memahami rute penerbangan dan bandar udara yang akan ditujunya.

Buku AIP Indonesia

Aeronautical Information Publication (AIP) yang diterbitkan oleh Republik Indonesia terdiri dari 4 volume:

  1. Volume I - General and En-route
  2. Volume II - International Aerodrome
  3. Volume III - Domestic Aerodrome
  4. Volume IV - Aerodrome Directory for Light Aircraft

AIP Indonesia hanya tersedia dalam bahasa inggris dan memperbarui datanya melalui penerbitan Amendemen revisi secara berkala dan berkesinambungan. Pembaruan data AIP Indonesia juga dapat merujuk pada Notice to Airmen (NOTAM) dan AIP Supplement permanen yang masih berlaku dan belum di inkorporasikan ke dalam AIP Amendment.

Lihat pula

Referensi

Pranala luar

Wikiwand in your browser!

Seamless Wikipedia browsing. On steroids.

Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.

Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.