Betesda
Kolam Betesda adalah sebuah kolam air yang sekarang berada di "Muslim Quarter" di Yerusalem, di jalanan yang menuju Beth Zeta Valley. Pasal kelima Injil Yohanes menggambarkan kolam ini, dekat Pintu Gerbang Domba, dan dikelilingi oleh lima serambi. Dikaitkan dengan mujizat penyembuhan. Sampai abad ke-19 tidak ada bukti di luar Injil Yohanes bahwa kolam ini ada; karenanya sejumlah pakar berpendapat bahwa Injil ini ditulis jauh kemudian, oleh orang yang tidak mengetahui jelas tentang kota Yerusalem, dan "kolam" itu harus ditafsirkan sebagai "metafora" bukannya fakta sejarah. Dalam abad ke-19, arkeolog menemukan bekas-bekas kolam yang cocok dengan penggambaran Injil Yohanes.
Baca artikel
Top Questions
AI generatedPertanyaan lebih banyak