Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Patung Kuping Belah adalah sebuah album serial Kisah Petualangan Tintin yang ke-6. Album ini aslinya dalam bahasa Prancis disebut L’Oreille cassée.
Si Kuping Belah | |
---|---|
Informasi Umum | |
Judul Asli | (Prancis) L'Oreille Cassée |
Terbit pertama | 1937 |
Album ke | 6 |
Lokasi | Belgia San Theodoros Sanfacio |
Halaman | 64 (Berwarna) |
Informasi dari Terbitan Indira | |
Terbit pertama | 1975 |
Informasi dari Terbitan Gramedia | |
Terbit pertama | April, 2008 |
Gramedia Code | GM 310.08.006 |
Alih bahasa | Donna Widjajanto |
Urutan ceritanya | |
Sebelum | Lotus Biru |
Sesudah | Pulau Hitam |
Dalam album ini diceritakan bagaimana Tintin terlibat dengan sepasang kriminal pencuri benda-benda antik dan intrik-intrik politik di sebuah negara Amerika Latin, San Theodoros. Pada album ini Tintin pertama kali berjumpa dengan Jendral Alcazar.
Kisah bermula ketika terjadi pencurian patung Suku Arumbaya di Museum Etnografi, dan Tintin berniat menyelidikinya. Keesokan harinya, patung yang hilang tiba-tiba kembali berada di tempatnya. Ternyata patung itu palsu, dan Tintin adalah satu-satunya orang yang menyadarinya. Tintin berniat mencari patung yang asli, tetapi ternyata ada pihak lain yang juga berniat mendapatkannya.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.