Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Meteor Bonds (Jepang: 流星の絆 , Hepburn: Ryūsei no Kizuna) atau juga biasa disebut Ties of Shooting Stars adalah sebuah drama Jepang yang dibintangi oleh Kazunari Ninomiya dari boyband Arashi, Ryo Nishikido dari boyband Kanjani∞, dan Erika Toda yang pernah membintangi Death Note Live Action sebagai Misa Amane. Lagu pembuka dari drama ini dinyanyikan oleh boyband Arashi yang berjudul Beautiful Days dan lagu insertnya yang berjudul Orion dinyanyikan oleh Mika Nakashima.
Ryūsei no Kizuna | |
---|---|
Genre | Misteri, Suspense, Keluarga, Persahabatan, Romantis, Komedi |
Ditulis oleh | Keigo Higashino (orginal writing) Kankuro Kudo (screenwriter) |
Sutradara | Fuminori Kaneko Yasuharu Ishii |
Pemeran | Kazunari Ninomiya Ryo Nishikido Erika Toda |
Penggubah lagu tema | Shin Kono |
Lagu pembuka | Beautiful Days oleh Arashi |
Negara asal | Jepang |
Bahasa asli | Bahasa Jepang |
Jmlh. musim | 1 |
Jmlh. episode | 10 |
Produksi | |
Produser | Aki Isoyama Jun Nasuda |
Lokasi produksi | Jepang |
Durasi | 60 menit |
Rilis asli | |
Jaringan | TBS |
Rilis | 17 Oktober – 19 Desember 2008 |
"Ketika kita sudah besar nanti, kita akan mencari sang pelaku dan membunuhnya" itulah janji yang dibuat oleh Koichi Ariake (Kazunari Ninomiya), Taisuke Ariake (Ryo Nishikido), dan Shizuna Ariake (Erika Toda). 3 orang anak yang berjanji akan membalaskan dendam kedua orang tua mereka yang dibunuh pada saat mereka masih kecil. Orang tua mereka dibunuh pada saat mereka sedang melihat meteor bersama pada tengah malam. Sewaktu pulang, tak sengaja Taisuke melihat seorang lelaki yang sedang berlari keluar dari rumah mereka dengan muka ketakutan. Dan ketika ia masuk ke dalam rumah ia mendapati kakaknya, Koichi yang menangis dengan muka shock sambil menggendong adik mereka yang tertidur, Shizuna. Dengan menyimpulkan bahwa lelaki yang dilihat oleh Taisuke pada malam pembunuhan adalah sang pelaku Koichi, Taisuke dan Shizuna membuat janji untuk mencari dan membunuhnya ketika mereka dewasa nanti.
Kazunari Ninomiya dari boyband Arashi memerankan Koichi Ariake, putra pertama keluarga Ariake, kakak kandung dari Ariake Taisuke dan kakak tiri dari Ariake Shizuna. Pada saat kecil, Koichi lah orang yang bersikeras untuk melihat meteor walaupun sudah dilarang oleh kedua orang tuanya, sehingga Koichi menyalahkan dirinya sendiri atas apa yang terjadi kepada kedua orang tuanya.
Taisuke Ariake, putra kedua keluarga Taisuke diperankan oleh Ryo Nishikido dari boyband Kanjani∞. Taisuke adalah adik kandung dari Koichi dan kakak tiri dari Shizuna. Pada awalnya, Taisuke tampak antusias untuk belas dendam, tetapi sewaktu ia mengetahui bahwa target balas dendam adalah ayah dari lelaki yang disukai Shizuna, Taisuke tampak hanya ingin balas dendam agar hubungan Shizuna dan lelaki yang disukainya berakhir.
Peran Shizuna Ariake diperankan oleh Erika Toda. Shizuna adalah adik tiri dari Koichi dan Taisuke. Shizuna sebenarnya bukan bermarga Ariake, melainkan bermarga Yazaki, tetapi ia mengubah marganya sendiri menjadi Ariake. Shizuna memiliki paras yang sangat cantik, yang dimanfaatkan oleh Koichi untuk melakukan penipuan (Koichi melakukan penipuan dengan membuat sang target jatuh cinta pada Shizuna).
Jun Kaname berperan sebagai Yukinari Togami. Pewaris tunggal restaurant Togami, sebuah restaurant kare yang sangat terkenal. Yukinari memiliki hati yang sangat lembut, baik, dan cinta keadilan. Pada saat ia tahu bahwa ia telah dibohongi oleh Koichi, Taisuke, dan Shizuna, Yukinari tetap membantu mereka untuk mencari tahu kebenaran dibalik pembunuhan suami-istri Ariake, dengan ayahnya sendiri sebagai tersangka utama.
George Hayashi yang diperankan oleh Toshinori Omi adalah pemilik dari restaurant kare tempat Koichi bekerja dan pemiliki toko kaset tempat Taisuke bekerja. George adalah orang yang menampung Koichi, Taisuke, dan Shizuna.
Masayuki Togami, ayah dari Togami Yukinari, lelaki yang dilihat Taisuke pada malam pembunuhan, diperankan oleh Akira Emoto. Masayuki adalah pendiri restaurant Togami, restaurant kare yang sangat terkenal karena memiliki rasa yang khas. Namun, rasa yang khas itu adalah rasa milik restaurant Ariake, rasa yang dibuat oleh ayah Koichi, Taisuke, dan Shizuna. Hal itu, membuat Koichi, Taisuke, dan Shizuna menyimpulkan bahwa Masayuki membunuh kedua orang tua mereka untuk mencuri resep keluarga mereka.
Peran Toko Ariake diperankan oleh model Yumiko Miyada atau lebih dikenal sebagai Ryo. Toko adalah ibu kandung dari Shizuna dan ibu tiri dari Koichi dan Taisuke. Toko meninggal terbunuh bersama suaminya di rumahnya sendiri.
Peran Yukihiro Ariake diperankan oleh Susumu Terajima. Yukihiro adalah ayah kandung dari Koichi dan Taisuke dan ayah tiri dari Shizuna. Yukihiro adalah pemilik dari restaurant Ariake dan pemilik sebenarnya resep kare milik restaurant Togami atau yang sebelumnya adalah milik restaurant Ariake. Yukihiro terbunuh bersama istrinya di rumahnya sendiri.
Tomokazu Miura memerankan Yasutaka Kashiwabara, seorang polisi yang menyelidiki kasus pembunuhan suami-istri Ariake. Yasutaka dahulu pernah memiliki seorang anak yang seumuran dengan Koichi, oleh sebab itulah ia menyayangi Koichi, Taisuke, dan Shizuna seperti anaknya sendiri.
Hisonabu Takayama yang diperankan oleh Kenta Kiritani adalah korban penipuan kedua oleh Koichi, Taisuke, dan Shizuna. Dahulu, Hisonabu adalah bos di tempat Shizuna bekerja. Setiap hari Hisonabu yang sebenarnya menyukai Shizuna menempelkan surat-surat di komputer Shizuna, Shizuna yang tidak membaca surat-surat itu langsung menganggap itu sebagai pembullyan dan keluar dari kantor. Karena masih sebal, Shizuna memutuskan untuk balas dendam terhadap Hisonabu dengan melakukan penipuan.
Mika Nakashima penyanyi dari lagu insert Ryūsei no Kizuna "Orion" juga ikut berperan sebagai Sagi dalam Ryūsei no Kizuna. Sagi adalah seorang wanita yang berpura-pura menjadi kenalan dari Koichi dengan memanggilnya Alex untuk mendapat makanan gratis.
Episode | Judul | Rating (Kanto) |
---|---|---|
01 | Higashino Keigo x Kudo Kankuro! Misteri Nomer 1 yang Menyedihkan, Mengharukan, Hebat (Higashino Keigo x Kudo Kankuro! The No.1 Tearful, Moving, Epic Mystery) | 21,2 |
02 | Payung, Gambar, dan Wanita yang Mencurigakan (The Umbrella, the Portrait, and the Mysterious Woman) | 17,3 |
03 | Rahasia Orang Tua dan Pangeran Daging Cincang (Parents' Secret and the Hashed Meat Prince) | 15,0 |
04 | Sebuah Ingatan yang Terhubung Dengan Pelaku Sebenarnya (A Memory That is Connected to the Real Perpetrator ) | 15,6 |
05 | Anak dari Musuh dan Rasa yang Dicuri (Enemy's Son and the Stolen Flavour) | 15,1 |
06 | We Are Not Real Brothers and Sister (Kita Bukanlah Saudara Kandung) | 14,8 |
07 | Adik Kita Jatuh Cinta Pada Anak dari Musuh (Our Sister is in Love with the Enemy's Son) | 14,5 |
08 | Adik Kita yang Sebenarnya dan Pelaku yang Bersangkutan (Our Sister's True Self and the Cornered Perpetrator) | 11,5 |
09 | Pengakuan Terakhir di Hari Batas Akhir (Final Confession On the Day the Statute of Limitation Ends) | 15,4 |
10 | Kaulah Pelakunya! Takdir 3 Orang Saudara... Sebuah Episode Terakhir yang Menyedihkan dan Menyentuh (You Are the Perpetrator! The Fate of the 3 Siblings... A Tearful and Moving Final Episode!) | 22,6 |
Rata-rata | 16,3 |
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.