Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Perpindahan agama paksa adalah adopsi agama berbeda atau menjadi tak beragama di bawah tekanan. Peninggalan paksa terhadap agama disebut sebagai "perpindahan ke ateisme". Orang-orang yang mengalami demikian dapat akan memeluk agama baru mereka atau menjadi tak beragama, atau masih melanjutkan keyakinan atau praktik aslinya yang dipegang secara diam-diam, meskipun tampil sebagai orang-orang yang berpindah agama. kripto-Yahudi, kripto-Kristen, kripto-Muslim dan kripto-Pagan adalah contoh bersejarahnya.
Agama Kristen merupakan agama minoritas pada sebagian besar masa Kekaisaran Romawi, dan gereja perdana dianiaya pada masa itu. Saat Konstantinus I berpindah ke agama Kristen, agama tersebut menjadi agama dominan di Kekaisaran Romawi. Di bawah masa pemerintahan Konstantinus I, bida'ah-bida'ah Kristen dianiaya; bermula pada akhir abad ke-4, agama-agama pagan kuno juga aktif ditekan. Dalam pandangan beberapa sejarawan, peralihan Konstantinian mengubah agama Kristen dari agama teraniaya menjadi agama yang terbebas dari penganiayaan dan bahkan melakukan penganiayaan.[1] Terdapat sejumlah contoh perpindahan agama paksa sepanjang sejarah Kekristenan: pada Kekaisaran Romawi, Abad Pertengahan, inkuisisi di Spanyol dan Goa dan kampanye-kampanye oleh para penguasa Rusia.
Meskipun Islam secara jelas melarang perpindahan agama paksa,[2][3][4] peristiwa-peristiwa perpindahan agama paksa tercatat dalam sejarah Islam. Para sejarawan menyebut peristiwa semacam itu sebagai "hal langka"[5] atau "berpengecualian".[2] Dalam teorinya, toleransi keagamaan Islam hanya ditujukan kepada monoteistik "Ahli Kitab", dan kaum pagan menghadapi pilihan antara pindah ke agama Islam dan menghadapi kematian.[6] Pada praktiknya, rancangan ini dan status dhimma ditujukan kepada agama-agama non-monoteistik dari orang-orang yang ditaklukkan, seperti Hindu.[6]
Pada masa sekarang, perpindahan agama paksa diancam atau dilakukan dalam konteks perang, pemberontakan dan kekerasan antar-komunal. Kasus-kasus yang berdampak pada ribuan orang dikabarkan terjadi pada masa Pemisahan India, Perang Pembebasan Bangladesh, di kawasan-kawasan yang dikuasai oleh ISIS, dan di Pakistan. Tuduhan-tuduhan yang dipersengketakan dari perpindahan agama paksa dari wanita muda menimbulkan kontroversi publik di Mesir dan Inggris.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.