Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Pemasaran internet atau pemasaran elektronik (bahasa Inggris: Internet marketing, e-marketing, atau online-marketing) adalah segala upaya yang dilakukan produsen untuk melakukan pemasaran produk atau jasa menggunakan media elektronik atau Internet. Huruf 'e' dalam e-marketing ini berarti elektronik yang artinya kegiatan pemasaran yang dimaksud dilaksanakan secara elektronik melalui jaringan Internet. Dengan terciptanya teknologi Internet, banyak hal yang ikut menggunakan awalan huruf e seperti halnya: e-mail, e-business, e-gov, e-society, dll.
Pemasaran |
---|
Tujuan utama dari pemasaran internet adalah untuk menjangkau konsumen seluas-luasnya guna menawarkan barang, jasa atau iklan. Pemasaran digital menjadi metode yang paling ampuh dalam memasarkan suatu produk. Hal ini didorong oleh keunggulan dari pemasaran digital itu sendiri, seperti kemudahan membangun interaksi dengan konsumen, lebih hemat biaya, waktu, tempat dan lebih terukur. Tak hanya itu, gaya berbelanja masyarakat saat ini pun telah berubah, kebanyakan dilakukan daring, ini berarti pemasaran offline tidak seefektif dulu lagi.[1]
Tujuan lain seseorang memasarkan produk secara digital yaitu untuk mengomunikasikan pesan tentang dirinya (membangun mereknya) atau untuk melakukan penelitian. Pemasaran online dapat menjadi cara yang sangat efektif untuk mengidentifikasi target pasar atau menemukan keinginan dan kebutuhan segmen pemasaran[2].
Pelaku usaha yang ingin memasarkan produknya secara online, penting memperhatikan media pemasaran yang tepat, misalnya produk yang menyasar anak muda maka pelaku usaha bisa memanfaatkan aplikasi instagram, facebook, tiktok, dll, untuk berjualan,[3] selain daya tarik visualnya yang memanjakan mata, instagram juga banyak digunakan milenial.[4]
Pada dasarnya, pemasaran internet mengacu pada strategi yang digunakan pelaku bisnis untuk memasarkan produk atau layanan online, termasuk:
Masyarakat pengguna internet yang minat atau melakukan pembelian dipengaruhi oleh beberapa hal, antara lain:[6]
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.