Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Keyser Söze (/ˈkaɪzər ˈsoʊzeɪ/ KAY-zər SOW-ze) adalah tokoh fiksi dan antagonis utama dalam film The Usual Suspects (1995) yang ditulis oleh Christopher McQuarrie dan disutradarai Bryan Singer. Menurut penipu Roger "Verbal" Kint (Kevin Spacey), Söze adalah bos penjahat yang sangat bengis dan berkuasa sehingga ia menjadi sosok legendaris di kalangan polisi maupun penjahat. Serangkaian peristiwa lain yang dituturkan Kint membuat kesaksiannya tidak bisa diandalkan. Sketsa yang dibuat polisi mengungkapkan bahwa Kint adalah Söze. Tokoh ini diangkat dari seorang pembunuh di dunia nyata bernama John List dan film mata-mata No Way Out yang mengisahkan agen KGB yang membocorkan rahasianya.
Keyser Söze | |
---|---|
Penampilan perdana | The Usual Suspects |
Pencipta | Christopher McQuarrie |
Pemeran | Kevin Spacey Scott B. Morgan (kilas balik)[1] |
Informasi | |
Alias | Roger "Verbal" Kint |
Jenis kelamin | Laki-laki |
Pekerjaan | Gembong narkoba, penipu |
Kewarganegaraan | Turki |
Tokoh ini masuk dalam beberapa daftar "musuh terbaik", termasuk AFI's 100 Years...100 Heroes & Villains. Spacey memenangi Academy Award for Best Supporting Actor yang kemudian mendongkrak kariernya sebagai bintang film. Sejak film ini dirilis, tokoh Keyser Söze disandingkan dengan penjahat kelas kakap. Analisis terhadap tokoh ini lebih menyoroti identitas aslinya yang ambigu serta benar tidaknya cerita yang dituturkan Verbal Kint. Meski sejumlah pembuat film ingin agar eksistensi tokoh tersebut diserahkan kembali kepada penafsiran penonton, Singer yakin bahwa Kint dan Söze adalah orang yang sama.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.