Top Qs
Timeline
Obrolan
Perspektif

Gelar vokasi

Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas

Remove ads

Gelar vokasi atau gelar kejuruan adalah gelar yang diberikan kepada lulusan jenjang diploma dari pendidikan vokasi atau akademi yang menghasilkan keahlian dalam bidang tertentu dari suatu perguruan tinggi. Gelar vokasi diatur oleh senat perguruan tinggi dan ditulis di belakang nama penyandang gelar yang berhak dengan mencantumkan singkatannya.

Gelar vokasi di Indonesia

Ringkasan
Perspektif

Gelar Ahli Pratama (A.P.), Ahli Muda (A.Ma.), Ahli Madya (A.Md.), dan Sarjana Terapan (S.Tr.) diatur oleh Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia nomor 178/U/2001 tanggal 21 November 2001 tentang Gelar dan Lulusan Perguruan Tinggi. Sedangkan gelar Sarjana Terapan (S.Tr.) diatur oleh Surat Edaran Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi nomor 888/E.E3/MI/2014 tanggal 17 Oktober 2014 perihal Penetapan Jenjang Kualifikasi dan Gelar Sarjana Terapan.

Ahli Pratama

Ahli Pratama (A.P.) untuk lulusan Diploma Satu (D-I), antara lain:

Informasi lebih lanjut Singkatan Gelar ...

Ahli Muda

Ahli Muda (A.Ma.) untuk lulusan Diploma Dua (D-II), antara lain:

Informasi lebih lanjut Singkatan Gelar ...

Ahli Madya

Ahli Madya (A.Md.) untuk lulusan Diploma Tiga (D-III), antara lain:

Informasi lebih lanjut Singkatan Gelar ...

Sarjana Terapan

Sarjana Terapan Lulusan D-IV sama dengan S-1 dan layak untuk menyandang gelar Sarjana dengan gelar S.Tr diikuti inisial bidangnya.

Informasi lebih lanjut GelarSarjana Terapan, Singkatan Gelar ...

Magister Terapan

Magister terapan merupakan salah satu gelar vokasi yang setara dengan jenjang delapan dalam Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia dengan gelar M.Tr. dengan waktu paling lama 4 tahun dan beban paling sedikit 36 (tiga puluh enam) satuan kredit semester.

Doktor Terapan

Doktor terapan merupakan salah satu gelar vokasi yang setara dengan jenjang sembilan dalam Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia dengan gelar Dr.Tr. dengan waktu paling lama 7 tahun dan beban paling sedikit 42 (empat puluh dua) satuan kredit semester.

Remove ads

Lihat pula


Loading related searches...

Wikiwand - on

Seamless Wikipedia browsing. On steroids.

Remove ads