Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Port-aux-Français adalah stasiun penelitian di Kepulauan Kerguelen yang saat ini merupakan satu-satunya permukiman di kepulauan tersebut. Permukiman ini terletak di Teluk Morbihan di koordinat 49.35°S 70.219°E. Port-aux-Français didirikan pada tahun 1950 dan terdiri dari laboratorium-laboratorium penelitian, instalasi-instalasi teknik dan logistik, serta rumah sakit kecil. Permukiman ini memiliki jumlah penduduk sebesar 45 jiwa pada musim dingin, tetapi jumlahnya dapat meningkat hingga 120 jiwa pada musim panas.
Port-aux-Français | |
---|---|
Desa | |
Negara | Prancis |
Wilayah | Daratan Selatan dan Antartika Prancis (TAAF) |
Distrik | Kepulauan Kerguelen |
Permukiman ini terhubung oleh kapal Marion Dufresne dari pulau Reunion yang terletak sejauh 3.490 km.
Situs tempat berdirinya Port-aux-Français dipilih karena cukup terlindung dan cocok untuk pembangunan landasan pesawat (walaupun landasan ini pada akhirnya tidak pernah dibangun). Keputusan ini dibuat oleh Pierre Sicaud (1911-1998, administrator wilayah seberang laut Prancis) pada tahun 1949. Sicaud juga adalah orang yang menamai tempat tersebut Port-aux-Français.
Kepulauan ini berstatus sebagai koloni Prancis dari tahun 1905 hingga 1960, dan kemudian sebagai wilayah seberang laut Prancis semenjak tahun 1960. Sebelum tahun 1960, secara teoretis kepulauan ini diperintah oleh koloni Prancis di Madagaskar, tetapi kenyataannya Kementerian Pertahanan-lah yang memerintah wilayah ini.
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.