Loading AI tools
Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas
Muchamad Nabil Haroen, S.Sos.I, S.Pd., M.Hum., atau lebih dikenal dengan sapaan akrabnya Gus Nabil (lahir 25 Juli 1984 ) adalah Ketua Umum Pimpinan Pusat Pagar Nusa.
Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. |
artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. |
Nabil adalah pribadi yang lahir dan tumbuh di lingkungan santri. Ia merupakan putra dari pasangan K.H. Achmad Haroen Asrori dan Nyai Marchamah.
Setelah menamatkan pendidikan menengahnya di SMP Islam Ngadirejo, Nabil melanjutkan pendidikannya di Pondok Pesantren Lirboyo Kediri. Di Pesantren Lirboyo inilah, Nabil memulai mengembangkan bakatnya sebagai penulis. Kiprahnya di dunia jurnalistik pun teruji ketika membangun majalah resmi terbitan Pondok Pesantren Lirboyo, MISYKAT (Media Informasi Santri dan Masyarakat). Tidak hanya di dunia jurnalistik pesantren saja, selain menjadi kontributor dan penulis lepas, Nabil juga dipercaya menjadi wartawan dan Pemimpin Redaksi di beberapa media. Keahlian menulisnya juga tidak terbatas menulis berita atau artikel, namun juga menulis kaligrafi. Sebagai santri yang dikenal pandai bergaul dan kreatif ini, Nabil Haroen dipercaya menjadi pengurus Nahdlatul Ulama mulai dari tingkat cabang hingga tingkat pusat dalam kurun waktu yang cukup singkat. Puncaknya adalah ketika Nabil terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Umum Pimpinan Pusat Pagar Nusa pada Kongres III Pagar Nusa di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, 5 Mei 2017.
Riwayat Pekerjaan
Riwayat Organisasi
Seamless Wikipedia browsing. On steroids.
Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.
Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.