Fraksi (bahasa Belanda: fractie) adalah suatu kelompok dalam suatu parlemen atau badan legislatif tertentu yang terdiri atas beberapa anggota yang sepaham dan sependirian. Meskipun umumnya satu fraksi berisi seluruh anggota parlemen dari partai yang sama, aturan parlemen pada beberapa negara tertentu mengizinkan partai politik yang lebih kecil, yakni partai yang jumlah anggotanya tidak cukup untuk membentuk fraksi mereka sendiri, untuk bergabung dengan partai lainnya atau para politisi independen untuk membentuk fraksi.

Pada sistem lembaga legislatif di Indonesia, Majelis Permusyawaratan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah diperbolehkan untuk membentuk fraksi. Fraksi dalam lembaga tinggi negara tersebut merupakan pengelompokan anggota yang mencerminkan konfigurasi partai politik, sehingga sangat umum bahwa suatu fraksi mewakili satu partai tertentu.


Wikiwand in your browser!

Seamless Wikipedia browsing. On steroids.

Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.

Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.