Desember 2020 adalah bulan kedua belas pada tahun kabisat 2020 dalam kalender Gregorian . Bulan ini diawali di hari Selasa, 01 Desember 2020, dan berakhir di hari Kamis, 31 Desember 2020. Berikut daftar peristiwa yang terjadi sepanjang bulan ini.
Kunjungi halaman utama Portal Peristiwa Terkini
1 : Hugh Keays-Byrne (73), aktor dan sutradara Inggris-Australia.
2 : Valéry Marie René Giscard d'Estaing (94), Presiden Prancis (1974–1981).
2: Zafarullah Khan Jamali (76), Perdana Menteri Pakistan (2002–2004).
3 : Dadang Hawari (80), psikiater Indonesia.
5 : Viktor Ponedelnik (83), pemain sepak bola Uni Soviet.
6 : Muslihan DS (74), Bupati Bengkulu Utara (2001–2006).
6: Soedardjat Nataatmadja (82), Bupati Bogor (1983–1988).
6: Tabaré Vázquez (80), Presiden Uruguay (2005–2010, 2015–2020).
6: Paul Sarbanes (87), anggota DPR (1971–1977) dan Senat A.S. (1977–2007).
7 : Tasiman , Bupati Pati (2001–2011).
7: Chuck Yeager (97), penerbang Amerika Serikat, orang pertama yang melebihi kecepatan suara .
8 : Sudjati (66), Bupati Bulungan (2016–2020).
8: Klaus Pagh (85), aktor Denmark.
8: Alejandro Sabella (66), pemain dan pelatih sepak bola Argentina.
9 : Paolo Rossi (64), pemain sepak bola Italia.
10 : Iman Budhi Santosa (72), sastrawan Indonesia.
10: Barbara Windsor (83), aktris Inggris.
11 : Kim Ki-duk (59), sutradara Korea Selatan.
11: James Robert Flynn (86), ilmuwan Selandia Baru.
12 : Jack Steinberger (99), fisikawan Amerika Serikat, penerima Hadiah Nobel Fisika (1988).
13 : Ambrose Mandvulo Dlamini (52), Perdana Menteri Eswatini (2018–2020).
13: Nur Iskandar (65), ulama Indonesia.
14 : Gérard Houllier (73), pemain dan pelatih sepak bola Prancis.
14: Herman Asaribab (56), Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat (2020).
14: Huang Zongying (95), aktris dan penulis Tiongkok.
14: Roddam Narasimha (87), ilmuwan dirgantara India.
15 : Ungku Abdul Aziz (98), ekonom dan dosen Malaysia.
16 : Flavio Cotti (81), Presiden Swiss (1991, 1998), Dewan Federal Swiss (1986–1999).
16: Leticia Lee (56), aktivis Hong Kong.
17 : Andi Muhammad Idris Galigo (76), Bupati Bone (2003–2013).
18 : Michael Jeffery (83), Gubernur Jenderal Australia (2003–2008).
18: Peter Lamont (91), dekorator set, pengarah gambar, dan perancang produksi film-film James Bond .
21 : Frederik Batti' Sorring (65), Bupati Toraja Utara (2011–2016).
22 : Norma Cappagli (81), model Argentina, pemenang Miss World 1960 .
23 : Rika Zaraï (83), penyanyi dan penulis Israel.
24 : Thoriq Husler (57), Bupati Luwu Timur (2016–2020).
24: Piet Inkiriwang (73), Bupati Poso (2005-2015).
24: Mohamad Aziz (80), politikus Malaysia.
25 : Soumaïla Cissé (71), politikus Mali.
25: Shamsur Rahman Faruqi (85), penyair dan kritikus sastra India.
27 : Yuichiro Hata (53), politikus Jepang, Menteri Pertanahan, Infrastruktur, Transportasi dan Pariwisata (2012), anggota Dewan Penasihat (sejak 1999).
28 : Fou Ts'ong (86), komponis Britania kelahiran Tiongkok.
28: Armando Manzanero (85), penyanyi dan penulis lagu Meksiko.
28: Roy B.B. Janis (63), Anggota DPR RI Fraksi PDIP (1999–2005).
29 : Pierre Cardin (98), perancang busana Prancis-Italia.
29: Sanusi Muhammad (71), kombatan GAM .
30 : Panusunan Pasaribu (74), Bupati Tapanuli Tengah (1995–2001).
31 : Muladi (77), Menteri Kehakiman Indonesia (1998–1999).
31: Raja'e (44), Wakil Bupati Pamekasan (2018–2020).
31: Inke Maris (72), jurnalis Indonesia.
31: Tommy Docherty (92), pemain dan manajer sepak bola Skotlandia.